REVIEW: Range Rover Evoque 2020, Double Punch

REVIEW: Range Rover Evoque 2020, Double Punch
SETELAH dua tahun menunggu sejak spy photo pertama generasi terbaru Land Rover Range Rover Evoque muncul ke publik, mobil terkecil dalam keluarga Range Rover ini akhirnya melakukan debut dunia di London pada 22 November kemarin. Land Rover Range Rover Evoque model tahun 2020 tersebut rencananya bakal diproduksi pada triwulan kedua 2019. Bentuknya tidak lebih besar dari model generasi pertama yang digantikannya dan fitur-fitur yang disematkan di dalamnya pun identik.

Meskipun secara dimensi tidak lebih besar, Evoque 2020 ini lebih lega, terutama bagi penumpang belakang berkat penggunaan Premium Transverse Architecture yang baru. Ruang bagasinya juga lebih lapang enam persen menjadi 610 liter dan jika jok belakang dilipat memiliki volume angkut 1.430 liter. Legroom di bagian belakang juga menjadi lega 20mm karena wheelbase dibuat lebih panjang.

SUV compact ini pernah menjadi kendaraan paling stylish dalam jajaran Land Rover Range Rover dan juga jika dibandingkan kompetitornya.Tapi sekarang, penampilan kompetitornya sudah semakin bertambah menarik sehingga pabrikan merasa perlu meremajakan Evoque agar tetap ‘segar’. Para rival itu di antaranya Mercedes-Benz GLA, BMW X2, Volvo XC40, Lexus UX dan Audi Q3 generasi kedua yang bakal masuk pasar Amerika tahun depan.



Evoque teranyar masih mempertahankan desain yang lama,  dan juga berbagi desain dengan keluarga Range Rover yang lain. Misalnya, lampu depan dan belakang identik dengan Velar, pegangan pintu motorized yang terbenam ke dalam pintu. Untuk varian opsional R-Dynamic package, mendapat sentuhan warna tembaga mengkilap pada bonnet, bumper dan bilah ventilasi udara di bagian depan. Secara keseluruhan, desain Evoque terbaru ini memilih konsep ‘bersih’ namun elegan.

Bagian interior terkesan mewah, elegan, minimalis dan digital. Desain kabin memancarkan suasana  tenang, nyaman dan damai bagi penggunanya serta dilengkapi fitur teknologi seperti dua layar sentuh Touch Pro Duo, jok dapat diatur dengan 16 cara pengaturan dan sistem ionisasi.



Material yang digunakan berkualitas dan lembut, garis-garis desainnya pun simpel. Bahan-bahan berkualitas yang dipakai adalah technical textiles (tekstil teknik) yang terbuat dari plastik-plastik daur ulang untuk menggantikan material kulit, misalnya seperti wool Kvadrat dan kain suede Dinamica dan Eucalyptus serta Ultrafabrics.

Kedua layar sentuh memuat informasi-informasi tentang mobil dan sistem infotainment dan pada bagian bagian bawahnya terdapat sejumlah tombol pengaturan, namun Evoque tidak dilengkapi dengan head-up display. SUV 5 penumpang ini juga dilengkapi dengan teknologi mirip ‘X-Ray’ yang disebut sebagai ClearSight Ground View System. Sistem ini menggunakan tiga kamera yang terdapat pada grille depan dan kaca spion kemudian gambar bisa dilihat pada layar monitor sentuh di dashboard. Anda bisa melihat langsung bagian depan jalanan sehingga membantu saat memarkirkan mobil atau pun ketika main off-road.



Dalam hal mesin, Evoque teranyar sudah disokong oleh mesin mild hybrid yang merupakan mesin hybrid pertama untuk Evoque berupa generator motor listrik 48 volt yang menghasilkan tenaga 296 hp. Sistem mild-hybrid ini menyimpan energi pada saat deselerasi yang disimpan di baterei. Tipe hybrid ini diberi nama P300 dengan kemampuan sprint 0 – 100 km/jam dalam waktu 6,3 detik.

Sedangkan tipe P250 menyandang mesin bensin yang dipakai sekarang tanpa sistem hybrid dan menghasilkan tenaga 246 hp. Baik P300 dan P250 mengadopsi transmisi otomatis 9-kecepatan, sistem penggerak AWD. Dalam hal suspensi, Evoque 2020 menggunakan komponen dari Velar dengan tujuan agar mobil lebih senyap dan lebih nyaman. Perilaku mobil juga menjadi lebih tajam,tetapi tetap terasa rileks.



Lantas bagaimana dengan kemampuan off-road-nya? Evoque adalah Range Rover untuk hutan perkotaan. Menurut JLR yang dikutip situs motor1.com, 75 persen pembeli Evoque model sekarang adalah orang-orang yang tinggal di daerah perkotaan dan di daerah pinggiran. Nah, konsumen Evoque yang baru juga sepertinya tidak akan berubah.

Tentu saja sebagai mobil Land Rover, ia harus memiliki kemampuan off-road yang lebih baik dibandingkan SUV kebanyakan, bukan menjadi crossover mall meskipun tidak akan semumpuni line-up Land Rover.  SUV empat pintu ini memiliki ground clearance 21,1 cm dengan sudut kedatangan 20 derajat dan sudut keberangkatan 30 derajat. Selain itu memiliki kemampuan untuk melaju di kedalaman air sampai 60 cm.



Kendaraan ini juga dilengkapi dengan Terrain Response 2 sebagai fitur standar namun algoritmanya sudah disempurnakan agar bisa dengan lebih baik mendeteksi kondisi permukaan jalan dan menyesuaikan karakteristik suspensi dengan jalan yang dilewati.

Ia juga memiliki kemampuan menanjak dan menuruni turunan dengan derajat ketinggian dan kecuraman 45 derajat. Meskipun memiliki kemampuan towing 1814 kg, tapi hal itu tak akan bisa dilakukan pada tanjakan dan turunan dengan kemiringan 45 derajat.

Range Rover Evoque 2020

Layout kendaraan: SUV, mesin depan, 5 penumpang, 4 pintu, AWD
Mesin: I-4, 16 valve, 20.0L; 296 bhp @5500 rpm; 400 Nm @1500-4500 rpm
Transmisi: A/T 9-kecepatan
0-100 km/jam: 6,6 detik
Top speed: 242 km/jam
PxLxT: 4371 x 2100 x 1649 mm
Wheelbase: 2681 mm
Ground clearance: 212 mm
Berat: 2450 kg
Kapasitas tangki BBM: 67 liter

EKA ZULKARNAIN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature