Penjualan Suzuki Meningkat 5,7 Persen di 2018, Suzuki Carry Jadi Andalan

Penjualan Suzuki Meningkat 5,7 Persen di 2018, Suzuki Carry Jadi Andalan
JAKARTA, 4 Maret 2019 – Tahun 2018 menjadi tahun yang apik bagi PT Suzuki Indomobil Sales (SIS). Agen pemegang merk (APM) Suzuki di Indonesia itu mencatat pertumbuhan penjualan wholesales sebanyak 5,7% atau 118.014 unit pada 2018 dibandingkan 111.660 unit pada tahun 2017. Kenaikan ini membuat pangsa pasar wholesales Suzuki menjadi 10,25%.

Secara retail penjualan Suzuki pada tahun 2018 pun meningkat hingga 8,9% menjadi 116.688 unit di tahun 2018 dibandingkan tahun 2017 hanya 107.185 unit. Dengan pertumbuhan yang signifikan ini, Suzuki berhasil meraih pangsa pasar retail sales sebesar 10,12%.

“Sepanjang 2018 Suzuki menghadirkan produk baru, yaitu Ignis Sport Edition, Mega Carry, dan All New Ertiga sebagai apresiasi atas kepercayaan dan kesetiaan pelanggan terhadap produk, teknologi, dan layanan dari Suzuki,” kata Setiawan Surya, 4W Deputy Managing Director PT SIS dalam Media Suzuki Gathering di Kemayoran, Jakarta, Senin (4/3).

Sumbangan utama Suzuki masih datang dari segmen kendaraan komersial. Suzuki Pick Up dan Mega Carry berhasil menguasai segmen ini dengan pangsa pasar 51%. Penjualan keduanya mencapai 47% dari penjualan total Suzuki sepanjang 2018 lalu.

Suzuki All New Ertiga

Ertiga tetap menjadi pilihan konsumen Indonesia, terlebih setelah peluncuran All New Ertiga pada 19 April 2018 lalu. Sumbangan lain juga datang dari Karimun Wagon R (Low Cost Green Car), Ignis (city car), Baleno Hatchback (sedan mini), dan SX-4 S-Cross (Sport Utility Vehicle).

Guna mendukung penjualan, Suzuki juga mengembangkan layanan purnajual. Suzuki memiliki 331 jaringan outlet Suzuki yang tersebar di seluruh Indonesia hingga akhir tahun 2018.

Selain itu, hingga akhir tahun 2018 Suzuki juga telah memiliki 20 bengkel body and paint yang tersebar di Sumatera, Jawa, dan Kalimantan. Melalui layanan ini, pada tahun 2018 sebanyak 17.996 unit kendaraan telah menikmati layanan perbaikan bodi berstandar internasional.

Bengkel Body and Paint Suzuki menyediakan layanan klaim perbaikan dari asuransi maupun pribadi, One Day Repair untuk perbaikan ringan, garansi cat selama tiga bulan, dan High Quality Control oleh teknisi yang mumpuni untuk menjamin kepuasan pelanggan.

Penjualan Suzuki 2018:

- Suzuki Carry dan Mega Carry: 55.267 unit
- Suzuki All New Ertiga: 32.592 unit
- Suzuki Ignis: 13.802 unit
- Suzuki Baleno Hatchback: 5.453 unit
- Suzuki Karimun Wagon R: 4.564 unit.
- Suzuki SX4 S-Cross: 2.689 unit

VALDO PRAHARA

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature