MPV Sejuta Umat Toyota Avanza Sudah Digunakan 1,8 Juta Orang

MPV Sejuta Umat Toyota Avanza Sudah Digunakan 1,8 Juta Orang
JAKARTA, 25 November 2019 – Toyota baru saja selesai menyelenggarakan Festival Avanza-Veloz Sebangsa di 11 kota besar Indonesia mulai dari Agustus lalu. Tak kurang dari 100.000 orang menghadiri acara yang digelar sebagai apresiasi terhadap pengguna Toyota Avanza dan Toyota Veloz di Indonesia tersebut.

Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy mengatakan acara ini merupakan mewujudkan komitmen Toyota untuk senantiasa memberikan apresiasi terbaik kepada masyarakat Indonesia, khususnya bagi pengguna Avanza dan Veloz. Apalagi, kedua model ini merupakan model terlaris di Indonesia dengan pengguna tercatat sudah mencapai hampir 1,8 juta orang.

Anton Jimmi mengatakan pada tahun 2019 ini lebih dari 73 ribu pengguna baru Avanza dan Veloz. Avanza-Veloz kini tampil lebih modern dan nyaman tanpa mengabaikan DNA-nya sebagai MPV yang handal dan tangguh, masih dipercaya menjadi MPV terlaris di Indonesia dengan total jumlah pengguna sebanyak hampir 1,8 juta.

“Terima kasih atas partisipasi aktif Festival Avanza-Veloz Sebangsa yang turut mengokohkan posisi Toyota Avanza sebagai MPV terlaris di Indonesia,” kata Anton Jimmi.



Festival Avanza-Veloz Sebangsa resmi dimulai di kota Medan (10/8) lalu, penyelenggaraan Avanza-Veloz Sebangsa berlanjut ke kota Balikpapan (24/8), lalu ke Surabaya (31/8), lalu ke Palembang (6/9), lalu ke Pekanbaru (14/9), lalu ke Semarang (28/9), lalu ke Manado (12/10), lalu ke Makassar (19/10), lalu ke Bali (2/11),  lalu ke Bandung (16/11), hingga akhirnya berakhir di Jakarta pada (23/11).

Festival Avanza-Veloz Sebangsa menghadirkan 3 aktivitas utama yaitu Sebangsa Fun Trip, Sebangsa Festival, dan Sebangsa Seru yang dilengkapi dengan berbagai macam kompetisi menarik serta pagelaran musik yang dimeriahkan oleh banyak penyanyi dan group band ternama di Indonesia. Selain itu, Festival Avanza-Veloz Sebangsa juga memberikan berbagai bentuk apresiasi tambahan dimana salah satunya berupa Grand Prize 1 unit Toyota Veloz.



Executive General Manager PT Toyota-Astra Motor (TAM), Fransiscus Soerjopranoto mengatakan selama semester kedua 2019 penjualan Avanza Veloz semakin menguat dengan market share yang turut meningkat

“Setidaknya, selama Oktober 2019 penjualan Avanza-Veloz tembus hingga lebih dari 8.000 unit dengan market share tertinggi di kelasnya sebesar 38% sekaligus mempertahankan posisi nomor satu sebagai MPV terlaris di kelasnya,” kata Fransiscus Soerjopranoto.



Sejak awal, Avanza dirancang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia akan real 7 seater MPV. Pertama kali dikenalkan pada akhir tahun 2003, Avanza mendapatkan sambutan positif dari masyarakat Indonesia karena dinilai dapat memenuhi kebutuhan mereka.

Toyota terus melakukan peningkatan performa dan penampilan Avanza hingga terlahirlah Avanza generasi ke-2 pada tahun 2011. Empat tahun berlalu setelahnya, Toyota memperkenalkan Grand New Avanza dan Grand New Veloz yang mengalami banyak peningkatan terutama pada performa mesin, kenyamanan dan fitur safety.



Toyota kembali melakukan peningkatan yang signifikan pada Avanza-Veloz di awal tahun 2019. Tampilan New Avanza menjadi lebih mewah dan tampilan New Veloz menjadi lebih stylish. Selain itu, Toyota juga meningkatkan level kenyamanan pada New Avanza dan New Veloz dengan menambahkan peredam suara di beberapa bagian mobil sehingga tingkat kebisingan yang masuk ke dalam kabin mobil dapat berkurang secara signifikan.

“Kami ucapkan banyak terima kasih kepada pengguna Avanza-Veloz yang telah menerima dengan baik fitur-fitur terbaru yang kami hadirkan pada New Avanza dan New Veloz. Kami bersyukur penjualan Avanza-Veloz di tahun ini naik sebesar 8,9% dibandingkan tahun lalu, sementara market Low MPV terkoreksi 11,8% di periode yang sama,” tutup Soerjopranoto.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature