Hyundai Palisade, The Biggest Hyundai SUV Ever

Hyundai Palisade
JARAK antara Palisade di Colorado, dengan Santa Fe di New Mexico adalah 624 kilometer jika ditempuh dengan mobil. Namun di mata Hyundai, Palisade dan Santa Fe XL sedikit berbeda. Palisade dibuat 70 milimeter lebih panjang dari Santa Fe. Wheelbase milik Santa Fe kalah panjang oleh Palisade 100 milimeter. Apa sih efeknya? Palisade jadi mampu mengangkut 3 orang dewasa dengan nyaman di jok baris ketiga, sedangkan Santa Fe hanya 2 orang dewasa.

Tapi sebelum kita bicara soal panjang dan pendek, ada baiknya kita tahu apa itu Palisade. Hyundai memutuskan untuk menciptakan flagship SUV yang dibangun dari sasis model baru, yang menjanjikan ruang penumpang yang lebih lega di baris kedua dan ketiga. Desain eksterior dan interior Palisade pun dibuat unik agar SUV premium ini tampak berbeda dari mobil-mobil lainnya.

Di bagian depannya, grill besar dan lebar yang mendominasi wajah Palisade seakan ingin menyatakan bahwa mobil ini adalah SUV premium. Semua sistem penerangan eksteriornya sudah menggunakan teknologi LED, mulai dari headlight, daytime running light, sampai lampu sen di spion. Desain bagian belakangnya tampak lebar dan stabil dengan lampu belakang vertikal yang juga memakai LED.



Tapi yang paling menonjok dari mobil ini adalah interior. Desainnya difokuskan agar penumpang merasakan suasana kabin yang rileks dan nyaman. Bukan hal yang mudah mengingat mobil ini harus mampu menampung 8 orang dewasa. Kelegaan untuk penumpang yang dijanjikan Palisade tercermin dari besarnya ruang kaki penumpang baris pertama (1120 milimeter), baris kedua (1076 milimeter), dan baris ketiga (797 milimeter). Begitu juga ruang kepala penumpang Palisade baris pertama (1033 milimeter), baris kedua (1018 milimeter), dan baris ketiga (944 milimeter). Jelas lebih lega daripada Santa Fe XL. Oh iya, Palisade punya 16 cupholder di dalam kabinnya.

Hyundai juga memasang teknologi Blind View Monitor sebagai pelengkap fitur standar Blind Spot Collision Avoidance Assist yang membantu pengendara mengontrol keadaan di kedua sisi setiap lampu sen diaktifkan. Palisade memiliki layar sentuh widescreen 10,2 inci untuk mengontrol navigasi dan audio. Hyundai juga memasang layar full-digital TFT 12,3 inci untuk instrumen tengah untuk mengontrol beberapa mode pengendaraan dan beberapa fungsi lainnya.



Untuk mengimbangi besarnya tubuh Palisade, Hyundai memberikannya mesin V6 berkapasitas 3.8 liter yang ditemani oleh transmisi otomatis 8-kecepatan serta dua mode sistem penggerak: FWD atau sistem AWD. Mesin tersebut bisa memproduksi tenaga maksimal 291 hp dan torsi maksimal 355 Nm. Lebih besar 1 hp dan 13 Nm daripada mesin V6 3.3 liter milik Santa Fe XL.

Lalu apakah sajian Hyundai yang serba lebih besar dan lebih panjang ini bisa membuat Anda lebih puas? Kita harus bersabar untuk tahu jawabannya, jika Palisade mendarat di tanah air.

Hyundai Palisade 2020

Layout kendaraan: SUV, 5-pintu, mesin depan, FWD/AWD
Mesin: V6 3.8 L 6-cylinder, Dual CVVT, direct-injection/291 hp @ 6000 rpm/355 Nm @ 5000 rpm
Transmisi: A/T 8-kecepatan
Dimensi (PxLxT): 4980 x 1976 x 1750 mm
Wheelbase: 2900 mm
Bobot kosong: N/A       
Kapasitas tangki BBM: N/A
Rekomendasi BBM: N/A

YOGI WICAKSONO

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature