IIMS 2015 RESMI DIBUKA

IIMS 2015 RESMI DIBUKA
Jakarta, 19 Agustus 2015 — Dengan mengusung tema “The Essence Of Motor Show” pameran otomotif tahunan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 resmi dibuka rabu (19/8/2015). Kembali mengambil tempat di JiEXPO Kemayoran Jakarta, acara pembukaan dihadiri dan dibuka oleh Wakil Presiden Yusuf Kala.

Dalam sambutannya, JK panggilan akrab wapres menyampaikan apresiasi kepada pihak penyelenggara bahwa meski dalam situasi ekonomi sulit tetap semangat untuk menggelar pameran. “Menyelenggarakan pameran disaat ekonomi stabil adalah hal yang biasa namun jika dilakukan dalam masa sulit justru menjadi penting dan memiliki tantangan tersendiri yakni untuk merangsang daya beli konsumen,” ujar JK.

Tahun ini lebih dari 50 pabrikan motor dan mobil plus industri penunjang ikut serta. Dan dengan konsep baru ditargetkan akan dihadiri oleh 380 ribu pengunjung.

“Konsep baru yang kami tawarkan adalah dengan menghimpin semua intisari dari dunia otomotif. Mulai dari indusri utama, industri penunjang hingga lifestyle, pengunjung dipastikan menikmati sesuatu yang berbeda,” papar Agung Adi Prasetyo CEO Kompas Gramedia Group

IIMS 2015 akan berlangsung mulai dari tanggal 20 – 30 Agustus 2015. Pameran dibuka mulai pukul 10.00 hingga 21.00. Dengan harga tiket senin s/d kamis Rp 40.000,- dan Rp. 60.000,- untuk jumat, sabtu dan minggu.

ARIE PRASETYA

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature