Honda New Accord, Temptation
BAGI saya, Honda Accord adalah mobil sedan yang selalu ditunggu kehadirannya, seperti Toyota Corolla atau Camry. Pasalnya brand tersebut begitu melekat dengan perjalanan setiap generasi orang Indonesia. Masih ingat kan dengan Accord era akhir 1970-an dengan bentuk hatchback kemudian berevolusi ke bentuk kotak dan sampai dengan bentuk sekarang?
Kini, Honda Accord melakukan sedikit penyegaran pada modelnya agar terlihat agak berbeda dari Accord yang sebelumnya. Penyegaran pada Honda New Accord ini meliputi desain bumper depan, hood top dan desain bumper belakang.
Tampak depan juga dibuat lebih solid lagi dengan mendesain ulang bagian grille yang dibuat menyatu dengan lampu kabut. Headlamp mengaplikasi LED dan Daytime Running Light (DRL) dengan desain yang lebih modern dan futuristik, lampu kabut pun sudah mengaplikasi LED. Velg didesain ulang sehingga terlihat lebih menarik.
Aura kemewahan terasa ketika saya memasuki interior. Kelir beige, panel wood Alaska dan sentuhan warna hitamnya menjadikan interior lebih lapang dan mewah. Joknya dilapisi material kulit berkualitas membuat terasa nyaman dan terdapat pelindung matahari untuk bagian samping dan belakang yang dioperasikan secara elektrik layaknya kaca. Proteksi tersebut membuat kabin tetap terasa dingin dan menyenangkan. Lapisan kulit juga membalut setir yang dihias dengan sejumlah tombol pengaturan.
Layout dashboard apik dan enak dilihat dengan dua layar monitor atas dan bawah. Multi Information Display (MID) tersebut memuat informasi mengenai status kendaraan, pengaturan audio, sistem navigasi, kamera mundur dan sejumlah informasi lainnya. MID ini dapat terkoneksi dengan Bluetooth dan smartphone. Saya dapat mengkoneksikan gadget Apple saya ke mobil ini dengan Bluetooth dan sistem ‘Siri’ akan aktif. Apa yang Anda inginkan tinggal tekan tombol ‘Siri’ dan menyebutkannya. Oh iya, pengaturan audio ini juga bisa dilakukan oleh penumpang belakang.
Mesin 2.4L DOHC i-VTEC bertenaga 176 hp terasa responsif dikombinasikan dengan transmisi otomatis 5-kecepatan dengan perpindahan yang halus. Perilaku mobil di jalan raya dapat terukur secara obyektif, tidak perlu pengemudian yang berlebihan yang mengesankan mobil ini sulit dijinakkan untuk kategori sedan perkotaan.
New Accord siap melayani setiap inci injakan pedal gas. Kestabilan juga menjadi kunci utama ketika memacunya di jalanan twisty, grip tetap kuat ke aspal sehingga pengemudi tetap merasa percaya diri. Selain itu didukung pula oleh kerja suspensi, chassis dan ban Ring 18 secara maksimal.
Konsumsi BBM pun tergolong efisien. Dalam pemakaian kondisi traffic berhenti-jalan (stop & go) masih mencatatkan angka 8,0 km/liter. Sedangkan di jalan tol, dengan kecepatan rata-rata 90 km/jam, bisa mendapatkan rata-rata konsumsi BBM 12 km/liter dengan mode pengendaraan ECO.
Namun sayang, dengan mode ECO aktif, bobot setir agak berat dan kurang terasa real dengan kondisi saat saya mengemudikannya. Saya harus lebih konsentrasi dan fokus membawanya. Namun, perlu saya ingatkan bahwa mobil ini ditujukan untuk kalangan eksekutif sebagai penumpang yang disupiri oleh supir pribadinya.
Ketika saya pindahkan ke mode Sport dengan paddle shift, mesin menjadi lebih agresif, perpindahan transmisi cepat dan akurat. Pada saat melibas jalanan lengang dengan kecepatan yang cukup tinggi, mobil terasa stabil terutama ketika harus menginjak rem agak keras saat hendak memasuki tikungan medium. Mainkan saja paddle shift, beri input rem sedikit, buntut mobil tidak akan terasa ‘lari’.
Spesifikasi Honda New Accord
Layout kendaraan: Sedan, mesin depan, 5 pintu,5 penumpang, FWD Mesin: I-4 DOHC i-VTEC 2.4L/ 176hp @6200rpm / 225Nm @4000rpm Transmisi: A/T 5-kecepatan Top Speed: 220 km/jam 0-100 km/jam: N/A P x L x T: 4930 x 1850 x 1465 mm Wheelbase: 2775 mm Bobot kosong: 1560 kg Kapasitas Tangki: 65 liter Rekomendasi BBM: Ron 92
VALDO PRAHARA
Kini, Honda Accord melakukan sedikit penyegaran pada modelnya agar terlihat agak berbeda dari Accord yang sebelumnya. Penyegaran pada Honda New Accord ini meliputi desain bumper depan, hood top dan desain bumper belakang.
Tampak depan juga dibuat lebih solid lagi dengan mendesain ulang bagian grille yang dibuat menyatu dengan lampu kabut. Headlamp mengaplikasi LED dan Daytime Running Light (DRL) dengan desain yang lebih modern dan futuristik, lampu kabut pun sudah mengaplikasi LED. Velg didesain ulang sehingga terlihat lebih menarik.
Aura kemewahan terasa ketika saya memasuki interior. Kelir beige, panel wood Alaska dan sentuhan warna hitamnya menjadikan interior lebih lapang dan mewah. Joknya dilapisi material kulit berkualitas membuat terasa nyaman dan terdapat pelindung matahari untuk bagian samping dan belakang yang dioperasikan secara elektrik layaknya kaca. Proteksi tersebut membuat kabin tetap terasa dingin dan menyenangkan. Lapisan kulit juga membalut setir yang dihias dengan sejumlah tombol pengaturan.
Layout dashboard apik dan enak dilihat dengan dua layar monitor atas dan bawah. Multi Information Display (MID) tersebut memuat informasi mengenai status kendaraan, pengaturan audio, sistem navigasi, kamera mundur dan sejumlah informasi lainnya. MID ini dapat terkoneksi dengan Bluetooth dan smartphone. Saya dapat mengkoneksikan gadget Apple saya ke mobil ini dengan Bluetooth dan sistem ‘Siri’ akan aktif. Apa yang Anda inginkan tinggal tekan tombol ‘Siri’ dan menyebutkannya. Oh iya, pengaturan audio ini juga bisa dilakukan oleh penumpang belakang.
Mesin 2.4L DOHC i-VTEC bertenaga 176 hp terasa responsif dikombinasikan dengan transmisi otomatis 5-kecepatan dengan perpindahan yang halus. Perilaku mobil di jalan raya dapat terukur secara obyektif, tidak perlu pengemudian yang berlebihan yang mengesankan mobil ini sulit dijinakkan untuk kategori sedan perkotaan.
New Accord siap melayani setiap inci injakan pedal gas. Kestabilan juga menjadi kunci utama ketika memacunya di jalanan twisty, grip tetap kuat ke aspal sehingga pengemudi tetap merasa percaya diri. Selain itu didukung pula oleh kerja suspensi, chassis dan ban Ring 18 secara maksimal.
Konsumsi BBM pun tergolong efisien. Dalam pemakaian kondisi traffic berhenti-jalan (stop & go) masih mencatatkan angka 8,0 km/liter. Sedangkan di jalan tol, dengan kecepatan rata-rata 90 km/jam, bisa mendapatkan rata-rata konsumsi BBM 12 km/liter dengan mode pengendaraan ECO.
Namun sayang, dengan mode ECO aktif, bobot setir agak berat dan kurang terasa real dengan kondisi saat saya mengemudikannya. Saya harus lebih konsentrasi dan fokus membawanya. Namun, perlu saya ingatkan bahwa mobil ini ditujukan untuk kalangan eksekutif sebagai penumpang yang disupiri oleh supir pribadinya.
Ketika saya pindahkan ke mode Sport dengan paddle shift, mesin menjadi lebih agresif, perpindahan transmisi cepat dan akurat. Pada saat melibas jalanan lengang dengan kecepatan yang cukup tinggi, mobil terasa stabil terutama ketika harus menginjak rem agak keras saat hendak memasuki tikungan medium. Mainkan saja paddle shift, beri input rem sedikit, buntut mobil tidak akan terasa ‘lari’.
Spesifikasi Honda New Accord
Layout kendaraan: Sedan, mesin depan, 5 pintu,5 penumpang, FWD Mesin: I-4 DOHC i-VTEC 2.4L/ 176hp @6200rpm / 225Nm @4000rpm Transmisi: A/T 5-kecepatan Top Speed: 220 km/jam 0-100 km/jam: N/A P x L x T: 4930 x 1850 x 1465 mm Wheelbase: 2775 mm Bobot kosong: 1560 kg Kapasitas Tangki: 65 liter Rekomendasi BBM: Ron 92
VALDO PRAHARA
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Pilihan
- Latest
- Upcoming
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature