Karimun Wagon R Mulai Dampingi Carry Jadi Kontributor Penjualan Suzuki
JAKARTA, Carvaganza -- Penjualan otomotif nasional menujukkan grafis meningkat dalam 4 bulan terakhir di tengah pandemi Covid-19. Meski belum normal namun setidaknya peningkatan penjualan berhasil dicatatkan para APM. Salah satunya Suzuki yang mencatat kenaikan lumayan.
Dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) teratat pada bulan September lalu volume penjualan whole sales Suzuki mencapai 6.246 unit atau naik sekitar 78% dibandingkan bulan sebelumnya Agustus tahun 2020 yang sejumlah 3.501 unit. Angka ini menggeser posisi Honda (5.856 unit) dari peringkat tiga nasional. Sedangkan retail sales tercatat 5.710 unit, juga naik dibandingkan bulan sebelumnya sebanyak 5.259 unit.
Keberhasilan ini didorong oleh langkah Suzuki menghadirkan beberapa produk baru dan strategi pemasaran. Yang terbaru, dalam rangka merayakan perjalanan 50 tahun Suzuki di Indonesia, Suzuki meluncurkan Karimun Wagon R 50th Anniversary Edition pada 10 Oktober 2020. Penjualan Karimun di semester kedua tahun ini pun merangkak naik untuk segmen fleet.
Kontribusi segmen fleet terhadap peningkatan penjualan Karimun Wagon R didominasi beberapa bidang usaha, seperti FMCG, industri keuangan, hingga farmasi. Bodinya yang ringkas tidak membuat ruang kabinnya kecil. Hal ini menjadi salah satu keunggulan yang dicari perusahaan untuk kendaraan operasional.
Total angka penjualan Karimun Wagon R menurut data dari Gaikindo juga mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Di bulan September 2020, Karimun Wagon R tumbuh 106% dari sisi wholesales dan 44% dari sisi retail sales jika dibandingkan dengan bulan Agustus 2020.
“Penjualan Karimun Wagon R untuk segmen fleet memang meningkat. Bahkan di bulan September peningkatannya mencapai 215% jika dibandingkan bulan Agustus. Selain karena harganya kompetitif dan irit bahan bakar, Karimun Wagon R adalah mobil yang sesuai digunakan untuk kendaraan operasional maupun pribadi karena memiliki ruang kabin yang lega, praktis, dan bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan,” terang Sukma Dewi, Asst. To Dept. Head Sales 4W PT SIS dalam keterangan resminya.
Karimun kini bisa mendampingi All New Carry Pick-Up dan All New Ertiga sebagai kontributor penjualan Suzuki.
Baca juga: Suzuki Rayakan 50 Tahun Lewat Karimun Wagon R Limited di IMX 2020
Guna mendorong menjualan, pada bulan Oktober ini APM juga memberikan program pembelian menarik dengan tema GEMERLAP Suzuki (Gebyar Emas Lima Puluh Tahun Suzuki). Program ini sebagai apresiasi ulang tahun setengah abad merek mobil Suzuki hadir di Indonesia. Program ini diharapkan bisa mendorong penjualan hingga akhir tahun.
Secara total volume penjualan whole Suzuki di sembilan bulan pertama ini sebenarnya Suzuki hanya memperoleh 44.902 unit. Jumlah tersebut tercatat turun 37% jika dibandingkan dengan perolehan periode yang sama di tahun sebelumnya yang sebanyak 71.469 unit.
Adapun angka retail sales, Januari hingga September, berada di 50.937 unit. Periode yang sama tahun lalu adalah sebanyak 74.822 unit. Penurunan ini sebenarnya juga diikuti oleh hampir semua APM selama tahun pandemi Covid-19 ini.
“Meskipun pasar otomotif nasional belum stabil sepenuhnya karena kontraksi akibat pandemi, namun kami berharap Suzuki dapat terus mencatatkan perkembangan yang positif terhadap angka penjualan dan pangsa pasar melalui produk dan inovasi yang kami tawarkan, baik untuk konsumen perorangan maupun untuk segmen fleet yang berkontribusi secara langsung dalam pemulihan aktivitas ekonomi nasional,” kata Dewi.
RAJU FEBRIAN
Baca juga: 50 Tahun Kiprah Suzuki Di Indonesia, dari Cakung Menuju Dunia
Dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) teratat pada bulan September lalu volume penjualan whole sales Suzuki mencapai 6.246 unit atau naik sekitar 78% dibandingkan bulan sebelumnya Agustus tahun 2020 yang sejumlah 3.501 unit. Angka ini menggeser posisi Honda (5.856 unit) dari peringkat tiga nasional. Sedangkan retail sales tercatat 5.710 unit, juga naik dibandingkan bulan sebelumnya sebanyak 5.259 unit.
Keberhasilan ini didorong oleh langkah Suzuki menghadirkan beberapa produk baru dan strategi pemasaran. Yang terbaru, dalam rangka merayakan perjalanan 50 tahun Suzuki di Indonesia, Suzuki meluncurkan Karimun Wagon R 50th Anniversary Edition pada 10 Oktober 2020. Penjualan Karimun di semester kedua tahun ini pun merangkak naik untuk segmen fleet.
Kontribusi segmen fleet terhadap peningkatan penjualan Karimun Wagon R didominasi beberapa bidang usaha, seperti FMCG, industri keuangan, hingga farmasi. Bodinya yang ringkas tidak membuat ruang kabinnya kecil. Hal ini menjadi salah satu keunggulan yang dicari perusahaan untuk kendaraan operasional.
Total angka penjualan Karimun Wagon R menurut data dari Gaikindo juga mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Di bulan September 2020, Karimun Wagon R tumbuh 106% dari sisi wholesales dan 44% dari sisi retail sales jika dibandingkan dengan bulan Agustus 2020.
“Penjualan Karimun Wagon R untuk segmen fleet memang meningkat. Bahkan di bulan September peningkatannya mencapai 215% jika dibandingkan bulan Agustus. Selain karena harganya kompetitif dan irit bahan bakar, Karimun Wagon R adalah mobil yang sesuai digunakan untuk kendaraan operasional maupun pribadi karena memiliki ruang kabin yang lega, praktis, dan bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan,” terang Sukma Dewi, Asst. To Dept. Head Sales 4W PT SIS dalam keterangan resminya.
Karimun kini bisa mendampingi All New Carry Pick-Up dan All New Ertiga sebagai kontributor penjualan Suzuki.
Baca juga: Suzuki Rayakan 50 Tahun Lewat Karimun Wagon R Limited di IMX 2020
Promo Penjualan
Guna mendorong menjualan, pada bulan Oktober ini APM juga memberikan program pembelian menarik dengan tema GEMERLAP Suzuki (Gebyar Emas Lima Puluh Tahun Suzuki). Program ini sebagai apresiasi ulang tahun setengah abad merek mobil Suzuki hadir di Indonesia. Program ini diharapkan bisa mendorong penjualan hingga akhir tahun.
Secara total volume penjualan whole Suzuki di sembilan bulan pertama ini sebenarnya Suzuki hanya memperoleh 44.902 unit. Jumlah tersebut tercatat turun 37% jika dibandingkan dengan perolehan periode yang sama di tahun sebelumnya yang sebanyak 71.469 unit.
Adapun angka retail sales, Januari hingga September, berada di 50.937 unit. Periode yang sama tahun lalu adalah sebanyak 74.822 unit. Penurunan ini sebenarnya juga diikuti oleh hampir semua APM selama tahun pandemi Covid-19 ini.
“Meskipun pasar otomotif nasional belum stabil sepenuhnya karena kontraksi akibat pandemi, namun kami berharap Suzuki dapat terus mencatatkan perkembangan yang positif terhadap angka penjualan dan pangsa pasar melalui produk dan inovasi yang kami tawarkan, baik untuk konsumen perorangan maupun untuk segmen fleet yang berkontribusi secara langsung dalam pemulihan aktivitas ekonomi nasional,” kata Dewi.
RAJU FEBRIAN
Baca juga: 50 Tahun Kiprah Suzuki Di Indonesia, dari Cakung Menuju Dunia
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Pilihan
- Latest
- Upcoming
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature