Toyota Perkuat Kehadiran Mobil Masa Depan di GIIAS 2018

Toyota Perkuat Kehadiran Mobil Masa Depan di GIIAS 2018
JAKARTA, 2 Agustus 2018 – Toyota menghadirkan mobil-mobil masa depan dalam keikutsertaannya di ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIA) 2018, 2-12 Agustus 2018, di ICE, BSD, Tangerang. Menempati booth seluas 2.870 m2 di Hall 10B ICE, Toyota menyajikan 28 unit display yang diantaranya 3 unit mobil masa depan.

Ketiga mobil masa depan itu yang terangkum dalam Concept i-Series yaitu Concept-i, i-Ride dan i-Walk. Terdapat juga tiga kendaraan exhibit yakni Toyota C-HR Hybrid EV, Prius Plug-in Hybrid EV dan Toyota Mirai Fuel Cell EV. Mobil-mobil ini dipamerkan pertama kali di ajang Tokyo Motor Show (TMS) 2017.

Melalui keenam kendaraan tersebut Toyota ingin mengirimkan pesan bahwa Toyota selalu mengedepankan konsep pengembangan kendaraan yang tak hanya sebatas sarana transportasi, melainkan juga memberikan kebebasan dan kegembiraan kepada pemiliknya. Menurut Toyota era masa mendatang adalah era baru dunia mobilitas modern.

Henry Tanoto, Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) mengatakan, "Toyota senantiasa meyakini ada peluang untuk membangun masa depan yang lebih baik beraama konsumen dalam semangat Beyond Product, Beyind Technology dan Beyond Service."

Henry juga menyatakan bahwa Toyota mendukung kebijakan elektrifikasi industri otomotif yang tengah dicanangkan Pemerintah Indonesia melalui rencana perkembangan menuju era kendaraan elektrifikasi.

EKA ZULKARNAIN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Toyota Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature