Tampil Muda dan Ngehits dengan Daihatsu New Sirion

Daihatsu Sirion
JAKARTA, Carvaganza.com – Sirion Serius Hitsnya. Itulah tagline yang diusung Daihatsu untuk hatback terbarunya, New Sirion. Sejumlah penyempurnaan diberikan agar lebih kekinian dan mengikuti trend milenial. Menyediakan dua pilihan warna terbaru yaitu Electric Blue Metallic dan Granite Gray Metallic. Kedua warna itu melengkapi tiga warna lainnya yang sudah ada sebelumnya. Perubahan yang paling kentara terlihat dari wajah baru Sirion. Fascia depan hadir dengan New Front Aerokit Design dan New Side Stone Guard baru. Berpadu serasi dengan garis desain bodinya yang segar dan elegan. Mungkin Anda berpikir ubahannya minimalis, tapi lewat sentuhan itu New Sirion menjadi lebih gaul dan beda. Coba kita berputar ke samping. Bagian kaki ditunjang Polished Alloy Wheel berukuran 15 inci, pengaturan kaca spion kini tinggal menekan tombol (Retracble side mirror). Di bagian belakang kesan sporty dihadirkan dengan penggunakan Rear Spoiler with High Mount Stop Lamp. Tak perlu khawatir dengan plat nomor mobil Anda, karena Daihatsu kini menggunakan New Rear Blackout Licence Plate Area. Kecil memang, tak fungsinya cukup penting sehingga plat nomor mobil Anda tidak gampang dilihat orang. Soal penerangan Sirion dilengkapi LED Headlamp with follow me home. Kurang pas? Tenang, di bagian dalam ada Headlamp levelling adjuster yang bisa melakukan pengaturan ketinggian lampu sesuai kebutuhan. Baca juga: Deret Fitur New Ayla yang Membuatnya Jadi LCGC Komplet di Pasaran

Stylish dan Nyaman

Bagaimana dengan layout kabinnya? Dimensi kendaraan yang tidak mengalami perubahan (3.895 x 1.735 x 1.525 mm) membuat headroom, legroom dan shoulderoom tetap lega seperti biasa. Visibilitas pun tetap terjaga. Sentuhan muda juga disematkan pada interior. Dengan tagline Serius Hitsnya, headunit Sirion sekarang ini berukurag lebih besar, 7 inci dengan dengan konektivits mirrorlink dari smartphone. Anda bisa nge-link screen antara audio display dengan handphone. Bisa gunakan IOS atau Android. Jadi selama perjalanan tetap bisa browsing, Youtube, Sportify, atau apa saja. Satu lain yang kekinian. Daya baterai smartphone seluruh penumpang juga bakal terjamin dengan soket USB di depan dan belakang. Slot USB pada bagian jok pengemudi sisi kiri itu menjadi fitur yang unik yang tidak ditemui pada mobil sekelasnya. Baca juga: Ini yang Bikin Daihatsu New Ayla dan New Sirion Disukai Milenials

Lokasi Penyimpanan

Anda yang punya banyak printilan tak perlu khawatir, New Sirion menyediakan banyak lokasi penyimpanan. Concole Tray, Rear Console Cup Holder, Side Door Pocket with Bottle Holder, hingga Glove Box siap menyimpan barang-barang bawaan Anda dengan aman. Daihatsu menghadirkan fitur-fitur keamanan lengkap. Terdapat empat airbag yang berfungsi melindungi pengemudi dan penumpang secara maksimal dari depan dan samping (Front and Side Airbag). Menghidupkan dan mematikan mesin cukup dengan menekan tombol berkat Engine start stop button. Otomatis perangkat ini diikui Keyless Entry sehingga tak perlu lagi menggunakan anak kunci saat membuka pintu. Kini makin aman dan nyaman saat berkendara di jalan atau parkir. Penguncian dan membuka pintu bisa dengan tombol yang berada di atas pengaturan AC. Ada bantuan Front Corner Sensor sehingga kita tahu ada benda di depan. Urusan parkir jadi mudah dengan bantuan Parking Camera with Back Sonar. Situasi di belakang ditampilkan lewat head unit. Baca juga: Fitur New Daihatsu Ayla yang Tak Ada di Kompetitor, Ini Detailnya

Warna-Warna Keren

Finalisasi bagian eksterior dilakkan dengan warna. Kini tersedia dalam 5 pilihan warna, dimana 2 diantaranya adalah warna terbaru, yaitu Electric Blue Metallic dan Granite Gray Metallic. Sedangkan untuk mesin masih mempercayakan pada 1NR-VE 4 silinder segaris dual VVT-I berkubikasi 1.3 liter. Menghasilkan tenaga maksimal 95 PS di putaran 6.000 rpm dan torsi 120 Nm pada 4.200 rpm. “Kami menyediakan paket kredit dengan DP rendah, angsuran ringan, dan tenor yang panjang, sehingga semakin mudah bagi kaum milenial untuk memiliki dan membawa pulang dan New Sirion. Silahkan kunjungi outlet Daihatsu terdekat untuk melihat secara langsung dan Test Drive,” kata Supranoto, Chief Executive PT Astra International – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO). Tipe MT dijual Rp 200,1 juta dan tipe AT 214,85 juta. RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature