Rio Haryanto Istirahat, Manor Racing Turunkan Pascal

Rio Haryanto Istirahat, Manor Racing Turunkan Pascal
BARCELONA, 2 Maret 2016 – Pembalap Indonesia, Rio Haryanto, tidak diturunkan tim Manor Racing dalam tes pra musim di Barcelona, hari ini, Rabu (2/3). Rio yang turun pada hari pertama diistirahatkan. Tim Manor Racing menyatakan akan menurunkan pembalap pertamanya Pascal Wehrlein dalam latihan yang dimulai pukul 09.00 pagi atau pukul 15.00 WIB.

Di hari pertama tes, Selasa kemarin, Rio sempat menghadapi beberapa masalah. Pada tes tersebut Rio telah menggunakan sasis baru yaitu sasis 02 pada MRT05. Setelah memutari 1 putaran, mobil sempat mengalami kebocoran oli pada bagian yang sulit dijangkau. Setelah masalah selesai, Rio hanya sempat melakukan 1 lap sebelum masuk ke break lunch. Waktu yang dicatatkan oleh Rio adalah 1 menit 30,481 detik.

Setelah rehat makan siang Rio kembali turun dan menyelesaikan 45 lap. Dengan lap sebanyak itu, terciptalah waktu terbaik yang pernah dicatatkan oleh Rio yaitu 1 menit 27.625 detik. Total lap yang dijalani Rio pada tes pra musim hari pertama adalah 47 putaran.

Dengan perbaikan dan pembaruan sasis yang dilakukan oleh Manor, tim dimana Rio bernaung tersebut akan memberikan waktu terbaiknya pada tes berikutnya. Melalui settingan mesin yang dilakukan tentu akan memberikan kepercayaan diri tersendiri untuk tim asal Inggris tersebut. Mengingat, Tim Manor pernah berkata bahwa MRT05 merupakan mobil terbaik yang pernah dibuat oleh Manor.

Pada tes pra musim pertama, pekan lalu, selama dua hari berturut-turut Rio Haryanto mengalami spin sehingga menghalangi pembalap F1 pertama asal Indonesia ini mencatat waktu tercepat yang lebih baik lagi dan juga mengumpulkan mileage. Rio mengumpulkan 129 lap dengan waktu terbaik 1 menit 28,249 detik, sedangkan secara tim Manor Racing mengumpulkan 254 lap dengan total jarak 1182 km.

TITO LISTYADI

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature