Nexdrive Banjir Diskon di GIIAS 2016

Nexdrive Banjir Diskon di GIIAS 2016

BSD CITY, 11 Agustus 2016 - Nexmedia & Nexdrive hadir di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 yang dibuka Kamis (11/8). Mereka hadir dengan penawaran paket spesial untuk pengguna kartu kredit Mandiri.

Nexdrive menawarkan paket seharga Rp 2.499.000 plus voucher Rp.300.000 untuk berlangganan selama lima bulan. Harga tersebut belum termasuk tambahan biaya instalasi Rp 300.000. Nexdrive menghadirkan channel-channel dunia seperti FOX, dan channel olahraga dunia serta channel khusus gelaran Olimpiade Rio di NexRio1 dan NexRio2.

Paket tersebut hanya tersedia selama ajang GIIAS 2016 yang berlangsung dari 11 Agustus - 21 Agustus 2016. "Di luar ajang GIIAS harga paket pemasangan Nexdrive bisa mencapai Rp 4 juta tapi khusus GIIAS kita kasih paket khusus," kata Andy Jobs Direktur Sales Marketing dan Produk Nexmedia dan Nexdrive.

Konsumen dapat menginstal Nexdrive dengan televisi yang sudah tersedia di dalam mobil, atau dengan pilihan tv yang disediakan oleh Nexdrive. "Kami tunggu para konsumen di ajang GIIAS dengan penawaran-penawaran menarik untuk paket Nexdrive," tutup Andy Jobs.

Nexdrive merupakan layanan TV berlangganan di dalam mobil dengan menggunakan DVB T2 (Digital Video Broadcasting - Terrestial 2). Layanan ini tidak menggunakan antena melainkan sensor yang diletakan di beberapa titik. Bertempat di Hall 3, booth Nexdrive menawarkan paket menarik selama GIIAS 2016.

ALVANDO NOYA

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature