Maserati Kenalkan Serenity, Program Garansi 7 Tahun

JAKARTA, Carvaganza.com – Pembeli mobil Maserati kini tak perlu pusing. Pabrikan mobil mewah asal Italia itu meluncurkan program garansi tujuh tahun yang diberi nama Serenity. Program ini diberlakukan di seluruh wilayah Asia Tenggara Pasifik (SEAP), termasuk pasar Indonesia. Semua sengaja diagendakan demi memberi layanan lebih baik, jadi nilai tambah yang ingin diberikan, selain dari produk itu sendiri. Sehingga konsumen tidak risau tatkala memiliki mobil lansiran Italia ini.
Program diberikan untuk Levante, yang merupakan SUV Maserati terlaris dalam sejarah penjualan. Perusahan menyuguh cakupan garansi yang menarik yaitu jarak tempuh tanpa batas selama tujuh tahun. Program ini berlaku mulai Juni 2020.
Jaminan tujuh tahun Serenity didasarkan pada garansi Maserati tiga tahun, pertanggungan kontrak jarak tempuh tak terbatas. Mereka menambahkan ketenangan empat tahun. Mencakup garansi kontrak ISO dua tahun dan garansi terbatas dua tahun pada enjin, girboks dan transmisi.
Menurut Maserati, program Serenity, merupakan bagian strategi marketing untuk menghargai pengalaman pelanggan. Baik dalam keamanan berkendara maupun kenyamanan dalam pemilikan mobil. Sudah sewajarnya kendaraan mewah diperlakukan dengan baik pula.
“Kami sangat bangga mempersembahkan program di wilayah kami. Sehingga menunjukkan kepercayaan besar pada produk kami. Termasuk juga kepedulian dan jaminan yang ingin kami sampaikan kepada pelanggan Maserati. Terutama selama periode ketidakpastian ini (COVID-19, red),” terang Simon Inglefield, General Manager Maserati SEAP dalam keterangan resmi.
Baca juga: SUV Maserati Paling Kencang Bulan Depan Meluncur di Indonesia

Maserati juga memberikan kesempatan bagia konsumen untuk memperpanjang jaminan Maserati selama satu atau dua tahun. Gunanya melindungi kendaraan hingga tahun ke-5 sejak tanggal mulai garansi. Aktivasi Maserati Extended Warranty harus diminta oleh konsumen bersangkutan. Dan masih ada syarat lain. Misal tidak boleh lebih dari tanggal kedaluwarsa jaminan kontrak.
Jika Anda memutuskan untuk mengaktifkan satu tahun garansi perpanjangan. Maserati memberi Anda opsi untuk satu tahun lagi waktu tambahan. Tapi tidak boleh lewat dari masa garansi empat tahun. Lalu untuk ikut agenda itu, kendaraan kesayangan Anda tidak boleh melebihi jarak pemakaian 100.000 km. Maserati Extended Warranty tersedia untuk GranCabrio, GranTurismo, GranTurismo MC Stradale, Quattroporte, Ghibli dan Levante.
Sedangkan untuk program pemeliharaan, Maserati menjamin semua inspeksi dan penggantian komponen dilakukan mekanik berkualifikasi tinggi dan peranti perbaikan canggih. Harga suku cadang tetap terjamin, ongkos perawatan terukur selama masa program berlaku. Maserati Maintenance didedikasikan untuk model seperti Ghibli dan Quattroporte.
Baca juga OTO: Maserati Indonesia Tawari Program Garansi 7 Tahun Serenity
ANJAR LEKSANA | RAJU FEBRIAN
Program diberikan untuk Levante, yang merupakan SUV Maserati terlaris dalam sejarah penjualan. Perusahan menyuguh cakupan garansi yang menarik yaitu jarak tempuh tanpa batas selama tujuh tahun. Program ini berlaku mulai Juni 2020.
Jaminan tujuh tahun Serenity didasarkan pada garansi Maserati tiga tahun, pertanggungan kontrak jarak tempuh tak terbatas. Mereka menambahkan ketenangan empat tahun. Mencakup garansi kontrak ISO dua tahun dan garansi terbatas dua tahun pada enjin, girboks dan transmisi.
Menurut Maserati, program Serenity, merupakan bagian strategi marketing untuk menghargai pengalaman pelanggan. Baik dalam keamanan berkendara maupun kenyamanan dalam pemilikan mobil. Sudah sewajarnya kendaraan mewah diperlakukan dengan baik pula.
“Kami sangat bangga mempersembahkan program di wilayah kami. Sehingga menunjukkan kepercayaan besar pada produk kami. Termasuk juga kepedulian dan jaminan yang ingin kami sampaikan kepada pelanggan Maserati. Terutama selama periode ketidakpastian ini (COVID-19, red),” terang Simon Inglefield, General Manager Maserati SEAP dalam keterangan resmi.
Baca juga: SUV Maserati Paling Kencang Bulan Depan Meluncur di Indonesia

Perpanjangan Garansi
Maserati juga memberikan kesempatan bagia konsumen untuk memperpanjang jaminan Maserati selama satu atau dua tahun. Gunanya melindungi kendaraan hingga tahun ke-5 sejak tanggal mulai garansi. Aktivasi Maserati Extended Warranty harus diminta oleh konsumen bersangkutan. Dan masih ada syarat lain. Misal tidak boleh lebih dari tanggal kedaluwarsa jaminan kontrak.
Jika Anda memutuskan untuk mengaktifkan satu tahun garansi perpanjangan. Maserati memberi Anda opsi untuk satu tahun lagi waktu tambahan. Tapi tidak boleh lewat dari masa garansi empat tahun. Lalu untuk ikut agenda itu, kendaraan kesayangan Anda tidak boleh melebihi jarak pemakaian 100.000 km. Maserati Extended Warranty tersedia untuk GranCabrio, GranTurismo, GranTurismo MC Stradale, Quattroporte, Ghibli dan Levante.
Sedangkan untuk program pemeliharaan, Maserati menjamin semua inspeksi dan penggantian komponen dilakukan mekanik berkualifikasi tinggi dan peranti perbaikan canggih. Harga suku cadang tetap terjamin, ongkos perawatan terukur selama masa program berlaku. Maserati Maintenance didedikasikan untuk model seperti Ghibli dan Quattroporte.
Baca juga OTO: Maserati Indonesia Tawari Program Garansi 7 Tahun Serenity
ANJAR LEKSANA | RAJU FEBRIAN
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Pilihan
- Latest
- Upcoming
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature