Beli Domain Apple.Car, Apple Mau Bangun iCar?

Beli Domain Apple.Car, Apple Mau Bangun iCar?
DETROIT, 11 Januari 2016 – Google menarik perhatian dengan prototipe autonomous car. Apple rupanya tak mau kalah. Rumor Apple akan membangun mobil kembali mencuat setelah perusahaan itu mendaftarkan domain Apple.Car.

Perusahaan dana dan domain, Whois, menyatakan bahwa Apple telah mendaftarkan domain apple.car, apple.cars, dan apple.auto. URL ini terdaftar melalui MarkMonitor Inc pada Desember 2015 lalu. Namun hingga saat ini domain tersebut belum dikerjakan.

Godaan terkait rencana Apple membangun mobil bukan kali ini saja tersiar. Sebelumnya disebutkan jika Apple tengah mengerjakan proyek dengan kode nama Titan Project.

Pada September tahun lalu, mereka merekrut lebih dari 600 tenaga ahli otomotif dari Tesla Motors, Fiat Chrysler, serta pengembang baterai Sistem A123. Diperkirakan prototype mobil Apple akan diperkenalkan pada 2019 mendatang.

Mengingat beberapa produk Apple selalu menggunakan inisial “i” bukan tak mungkin akan ada iCar satu hari nanti.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature