Volkswagen Group Salip Toyota Sebagai Merek Terlaris 2016

Volkswagen Group Salip Toyota Sebagai Merek Terlaris 2016
MUENCHEN, 31 Januari 2017 – Volkswagen menggeser posisi Toyota sebagai merek paling laris di dunia tahun 2016. VW Group mencatat penjualan 10.3 juta kendaraan sepanjang 12 bulan tahun lalu. Mereka menggeser posisi Toyota yang memegang tahta ini selama empat tahun berturut-turut, 2012 sehingga 2015, setelah menggeser General Motors.

Menurut laporan Automotive News Europe, penjualan Volkswagen datang dari kendaraan penumpang, truk, dan bus. Sedangkan Toyota menjual sebanyak 10.2 juta kenderaan tahun lalu, termasuk kendaraan-kendaraan di bawah nama Lexus, Daihatsu dan Hino.

Meski hanya tumbuh 0.2% namun pendapatan Toyota tercatat dua kali lipta dibandingkan VW dalam tempo enam bulan terakhir, demikian menurut data yang dikumpulkan Bloomberg.

Volkswagen Group, walaupun sedang dihambat skandal Dieselgate yang terus berlanjut sejak 2015, brand di bawah Volkswagen Group termasuk Audi, Porsche, Seat, Skoda dan Volkswagen sukses mencatatkan pertumbahan sebanyak 3.8% berbanding tahun sebelumnya dengan menjual 10.3 juta kenderaan, dari 9.93 juta pada 2015.

Menurut analisa pasar, masalah politik global juga akan menghambat laju Toyota di Amerika Serikat. Hal ini terkait tekanan yang diberikan oleh Presiden baru AS, Donald Trump. “Trump merupakan risiko yang lebih besar kepada Toyota dibandingkan Volkswagen karena pengaruh mobil-mobil Jerman lebih kecil di pasaran Amerika. Toyota membangun pabrik baru di Meksiko dan berharap bisa merayu Trump,” kata Ken Miyao, analisis pasar asal Jepang, Carnorama.

“Perkembangan pasaran Amerika akan menentukan apakah VW masih bisa mengatasi Toyota atau tidak tahun in,” kata Sascha Gommel, analisis Commerzbank yang berpusat di Frankfurt, Jerman. “Jika pasar China serta Eropa tetap kuat dan pasar Amerika lemah, VW mungkin akan terus di atas pada 2017.”

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature