Tesla Minggir Dulu, Rimac Nevera Punya Tenaga Besar Dan Fitur Balap Otomatis

  • 2021/06/Rimac-Nevera-14.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-13.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-9.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-11.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-10.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-12.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-8.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-7.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-6.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-1.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-2.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-5.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-4.jpg
  • 2021/06/Rimac-Nevera-3.jpg

SVETA NEDELJA, Carvaganza – Pabrikan hypercar asal Kroasia, Rimac Automobili akhirnya resmi merilis Nevera yang berbasis dari mobil konsep C_Two 2018. Nevera sendiri diambil dari bahasa Kroasia yang berarti petir paling kuat di Mediterrania. Untuk mengimbangi namanya tersebut, Rimac Nevera menampilkan desain eksterior dengan mengedepankan aerodinamika. Salah satunya adalah profil kap depan, pilar, desain diffuser, penggunaan splitter, serta meningkatkan kerja aliran udara di body dan downforce.

Selain itu, saluran masuk dan saluran pendingin juga didesain ulang agar dapat meningkatkan pendinginan 30 persen untuk sistem rem dan mesin. Yang mengesankan dari fungsi lekuk eksteriornya adalah banyak elemen aero aktif yang menawarkan konfigurasi aerodinamika yang optimal. 

Makna dari Nevera akan Anda sadari seketika mengetahui yang performa yang dihasilkan dari empat motor listriknya. Tenaga maksimalnya mencapai 1.914 hp dan torsinya mencapai 2.360 Nm, bahkan untuk menembus 0-100 km/jam membutuhkan waktu kurang dari 2 detik atau 1,85 detik. Pabrikan juga menyetel kecepatan maksimal Rimac Nevera di 412 km/jam.

RImac Nevera

Tidak hanya soal performa, motor listrik yang ditenagai baterai berkapasitas 120 kWh ini juga mampu menjelajah hingga 547 km. Bahkan baterainya tersebut sudah dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan dan menghindari terjadinya kerusakan.

Baca Juga: VIDEO: Lamborghini Aventador Dipakai Buat Bakar Sate, Malah Terbakar

Rimac juga mengklaim bahwa struktur platform monokok Nevera ini merupakan chassis paling inovatif, karena dirancang dengan struktur yang sangat kuat bahkan dengan tingkat kekakuan torsi 70.000 Nm/derajat. Rimac Nevera juga menggabungkan performa kendaraan grand tourer dengan tingkat presisi mesin balap.

Oleh karena itu, pabrikan secara intens untuk menyediakan berbagai mode berkendara yang tepat untuk konsumen. Rimac Nevera memiliki tujuh mode pengendaraan di antarnya Sport, Drift, Comfort, Range, Track, dan dua mode kustom yang memungkinkan pengemudi untuk menggabungkan karakteristik yang berbeda sesuai preferensi mereka.

RImac Nevera

Yang menarik lagi pada Rimac Nevera adalah fitur kecerdasan buatan atau AI Driver Coach yang akan memandu pengendara saat memacunya berada di trek. Sehingga pengendara tidak akan merasa khawatir akan terjadinya kecelakaan saat beradu tangkas di sirkuit. Untuk mendukung kerja dari fitur tersebut, Rimac menyematkan 12 sensor ultrasonik, 13 kamera, 6 radar dan sistem operasi NVIDIA yang secara real-time memandu Anda baik melalui suara maupun visual. 

Sehingga dapat menyempurnakan gaya pengendaraan sesuai dengan racing line, titik pengereman dan akselerasi dengan input kemudi. Namun Rimac baru akan menyediakan sistem ini pada tahun 2022 melalui pembaruan over-the-air. Bahkan pada edisi barunya nanti, Rimac akan menyiapkan fitur otonom khusus di trek balap. Sehingga pengendara dapat merasakan sensasi balap tanpa harus mengendarainya. 

Pada ruang kabinnya akan tersedia tiga layar yang terdiri dari instrumen cluster, layanan hiburan dan layar untuk penumpang. Selain itu pada dashboardnya tersedia tombol pengoperasian hiburan yang terbuat dari material aluminium yang menggabungkan nuansa analog dengan teknologi digital onboard. Rimac mengklaim bahwa Nevera. Pabrikan mengklaim Rimac Nevera didesain dengan konfigurasi dua penumpang yang juga menyediakan ruang bagasi di belakang dengan menu utama yakni performa maksimal yang diproduksi dari motor listrik di bawahnya.

RImac Nevera

Setelah diluncurkan pabrikan hanya akan memproduksi 150 unit untuk konsumen di seluruh dunia dengan harga dasar US$ 2,4 Juta. Harga tersebut belum termasuk biaya jika Anda melakukan personalisasi Rimac Nevera mulai dari eksterior hingga interiornya. Memang pabrikan hanya akan memproduksi Nevera setelah konsumen menyetujui seluruh permintaan personalisasinya. Rimac Nevera sendiri akan tersedia dalam beberapa varian yakni GT, Signature dan Timeless. 

“Kami sekarang telah meluncurkan mobil yang mendorong pasar hypercar ke tingkat yang lebih tinggi, kami telah memanfaatkan potensi penuh dari powertrain listrik hari ini, membuktikan apa yang selalu kami katakan – bahwa hypercar listrik, dalam bentuk Nevera, adalah lebih dari menarik, dan itu sama mendebarkannya di trek, seperti halnya menyenangkan melintasi benua,” kata Mate Rimac, Founder and CEO of Rimac Automobili. 

Rimac Automobili sendiri merupakan perusahaan otomotif asal Kroasia yang belum lama ini mendapat suntikan investasi dari Porsche yang juga merupakan bagian dari VW Group.
ALVANDO NOYA / WH

Baca Juga: BMW iX Versi Produksi Resmi Meluncur, Dijual Mulai November 2021

Sumber: Autocar

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature