SUV Listrik Mimco Alif, Proyek Mobil Nasional Baru Malaysia

SUV Listrik Mimco Alif, Proyek Mobil Nasional Baru Malaysia
KUALALUMPUR, 6 Juli 2019 – Tak banyak bicara, Malaysia ternyata tengah menyiapkan mobil nasional kedua mereka. Sebuah proposal Proyek Mobil Nasional Baru Malaysia (NNCP) datang dari Mimco Alif oleh Konsorsium Alam Perkasa (APC).

Alif nama model mobil yang diusulkan sementara Mimco adalah kependekan dari Malaysia International Motor Company.

Seperti dilansir paultan.org, Mimco Alif disebutkan sebagai SUV listrik berukuran sedang. Mobil ini disebutkan diracik oleh desainer terkenal Giorgetto Giugiaro dan putranya, Fabrizio. Giugiargo adalah desainer mobil asal Italia yang dikenal merancang desain supercar dan pernah dinobatkan sebagai Car Designer of the Century pada 1999 lalu.

Rendering mobil ini, yang sketsanya dibuat APC, dirilis oleh The Edge bulan lalu. Tampilannya menunjukkan sebuah SUV compact yang kokoh dan atletis.



Mimco Alif tampil unik dengan garis melebar ke sisi jendela, grill dengan desain M bergaya E, lampi LED besar, serta Logo Mimco berbentuk kepala burung berwarna emas dengan dasar biru.

Dikabarkan, Mimco Alif akan memulai debutnya di Geneva Motor Show pada Maret 2020 sebelum mulai dijual pada tahun 2022. Konsorsium berencana untuk menjual 60.000 unit Alif per tahun, dengan sekitar 80% diekspor ke Eropa dan Amerika Serikat.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature