Mengenal Teknologi Turbocharged DFSK Glory 560

Mengenal Teknologi Turbocharged DFSK Glory 560
JAKARTA, Carvaganza.com – DFSK Glory 560 menjadi senjata andalan baru PT Sokonindo Automobile (DFSK) dalam bertarung di pasar otomotif Tanah Air. Poin jualan Low SUV asal Cina itu adalah performa mesin. Pasalnya, inilah satu-satunya yang dibekali turbo di antara model lain di segmen ini. DFSK mengklaim spesifikasi jantung pacu ini akan menunjang kebutuhan mobilitas tinggi masyarakat perkotaan. Kaum urban membutuhkan kendaraan yang bisa mendampingi di segala aktifitas dan berbagai kondisi jalan. “DFSK Glory 560 dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen kami yang berjiwa aktif berpetualang, sehingga kami membutuhkan sebuah kendaraan yang bertenaga, lincah, namun tetap mengedepankan efisiensi bahan bakar,” kata PR & Digital Manager PT Sokonindo Automobile, Arviane D. Bahar. Di bawah kap mesinnya, DFSK menggunakan mesin berteknologi Turbocharged 1.5 liter. Mesin ini menghasilkan tenaga 150 PS @ 5.600 rpm dan torsinya mencapai 230 Nm @ 1800-4000 rpm. Catatan ini yang terbesar dibandingkan pesaingnya asal Jepang. Tenaga yang dikeluarkan diatur lewat transmisi 6-percepatan manual atau Continuously Variable Transmission (CVT). Teknologi turbocharged yang ditawarkan di DFSK Glory 560 akan meningkatkan tenaga dan efisiensi bahan bakar dari mesin yang digunakan. Meski tergolong mesin yang ditawarkan berkubikasi 1.5L, namun tenaga serta sensasi berkendara yang ditawarkan layaknya mesin 2.0L, dan konsumsi bahan bakarnya tetap seperti mesin 1.5L. Baca juga: DFSK Glory 560 Konsumsi BBM Lebih 12 Km/Liter

Optimalisasi Tenaga

Teknologi turbo yang ada saat ini sudah mengalami perkembangan yang cukup pesat dibandingkan era 1990-an. Dulu ini adalah perangkat aftermareket untuk mendongkrak performa khususnya pada mobil balap balap. Tapi saat ini turbo sudah bertransformasi untuk mengoptimalisasi tenaga serta efesiensi bahan bakar. Jenis turbo yang digunakan Glory 560 adalah single turbo dengan wastegate acuatror. Turbo model ini sudah bisa diandalkan untuk memaksimalkan tenaga pada putaran bawah dan menekan pengunaan bahan bakar. Technical Training & Service Manager PT Sokonindo Automobile, Sugiarto mengatakan teknologi turbocharged yang digunakan di DFSK Glory 560 bukan sekadar untuk meningkatkan performa mesin layaknya mobil balap. “Komponen ini kini ditransformasikan untuk mengoptimalisasikan tenaga, sehingga sangat cocok untuk digunakan kaum urban di area perkotaan dengan karakteristik jalanan stop-n-go," kata dia. Sugiarto menjelaskan mobil membutuhkan tenaga besar saat mulai bergerak, yang tentunya berpengaruh pada efisiensi. Dengan bantuan turbo, pengendara jadi terbantu. Tidak perlu menginjak gas terlalu dalam karena tenaganya yang besar. Otomatis, penggunaan gas yang sedikit juga diikuti konsumsi bahan bakar minim. Baca juga: TEST DRIVE: DFSK Glory 560, Performanya Bikin Kaget

Promo Penjualan

Selama bulan April ini, DFSK menggelar promo penjualan bagi konsumen yang ingin memiliki DFSK Glory 560. Ada program kepemilikan April Vaganza dengan menawarkan skema cicilan yang ringan serta cashback menarik yang sayang untuk dilewatkan begitu saja. DFSK Glory 560 ditawarkan dengan keuntungan berupa cashback yang menarik, pembiayaan dengan bunga 0%, atau cicilan ringan mulai Rp 2 jutaan. Belum lagi kesempatan mendapatkan hadiah langsung berupa logam mulia hingga smartphone. Konsumen yang ingin tukar tambah atau trade in kendaraan lamanya dengan DFSK Glory 560 juga bisa. Tawaran yang diberikan adalah tambahan cashback. Sebagai informasi, Glory 560 ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 196,5 juta (on the road DKI Jakarta). Baca juga: Pastikan Kenyamanan, DFSK Jamin Ketersediaan Suku Cadang Glory 560 RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature