Honda HR-V 1.5L Special Edition Jadi Hadiah Indonesia’s Next Top Model 2020

Honda HR-V 1.5L Special Edition Jadi Hadiah Indonesia’s Next Top Model 2020
JAKARTA, Carvaganza -- Banyak cara untuk mengenalkan merek dan membuatnya diingat orang. Salah satu yang sering dilakukan para pemegang mereka adalah menjadi sponsor atau menyediakan hadiah. Itulah yang dilakukan Honda Prospect Motor (HPM). Pemegang merek Honda di Indonesia itu meramaikan ajang pencarian bakat model Indonesia’s Next Top Model (INTM) 2020.

Acara ini merupakan program televisi yang berlisensi dari America’s Next Top Model dan diadaptasi dari Asia’s Next Top Model. Dalam mendukung mobilitas para peserta selama kompetisi, Honda menjadi official car Indonesia’s Next Top Model 2020. Hampir seluruh lineup Honda menjadi mobil pendukung pada acara tersebut. Bahkan ada beberapa produk Honda yang digunakan sebagai bagian dari challenge yang diberikan kepada para peserta.

Seperti kita tahu, saat ini line up mobil Honda tersedia pada beberapa segmen. Segmen hatchback terdapat Brio dan Jazz. Kemudian di kelas sedan tersedia Civic turbo, Accord dan City. Pada segmen MPV terdapat pilihan Mobilio, sedangkan pada segmen SUV dan crossover ada BR-V, HR-V dan CR-V.

PT Honda Prospect Motor memberikan 1 unit mobil sebagai hadiah untuk pemenang utama Indonesia’s Next Top Model 2020. Pemenang akan mendapatkan LSUV Crossover Honda, yakni HR-V 1.5L special edition.

Baca juga: Honda Resmi Kenalkan City Hatchback, Bakal Gantikan Jazz?



“Kami sangat senang dapat menjadi bagian dari salah satu kompetisi internasional bergengsi ini. Kami melihat bahwa program ini sangat sesuai dengan karakter Honda yang berjiwa muda dan juga stylish, maka dari itu kami memutuskan untuk berpartisipasi pada ajang pencarian bakat bagi para model muda berbakat ini.” ujar Adhi Parama Sugar selaku Communication Strategy Manager PT Honda Prospect Motor pada siaran Zoom. Selasa (24/11/2020).

Peserta diberikan kesempatan berkarir lebih luas melalui proses penjurian yang ketat dari dua selebritis Indonesia. Yaitu, Luna Maya dan Deddy Corbuzier. Kemudian ada juga penilaian dari runner up Asia’s Next Top Model cycle 4, Patricia Gouw dan koreografer fesyen Panca Makmun.

Sebenarnya pendaftaran sudah dibuka sejak awal Agustus 2020. Dimana tentunya peserta diwajibkan Warga Negara Indonesia (WNI), terutama wanita berumur 17 hingga 27 tahun. Peserta juga harus memiliki bakat di bidang fashion modeling. Tercatat 450 peserta terverifikasi yang sudah diseleksi hingga terpilih 16 peserta untuk menuju juara.



Dari babak 16 besar inilah kompetisi para peserta akan ditampilkan sejak 28 November 2020. Acara tersebut ditayangkan setiap hari Sabtu dan Minggu di layar kaca NET. Selama masa karantina, ada ragam tantangan yang harus dilakukan oleh peserta. Eliminasi hingga terpilih satu orang peraih gelar Indonesia’s Next Top Model 2020.

“Senang sekali rasanya jadi bagian dari keluarga Indonesia’s Next Top Model. Kadang orang menganggap menjadi model itu gampang Cuma jalan di catwalk atau pose, tapi kenyataannya tidak semudah itu. Menjadi model itu butuh perjuangan.” Ucap Luna Maya yang menjadi juri INTM 2020 dan karirnya bermula dari dunia modeling.

Sementara, Deddy Corbuzier menyampaikan bahwa INTM adalah program spesial yang bisa menularkan semangat positif untuk pemirsa. “Acara sebesar ini yang lisensinya dibeli Indonesia, tidak mungkin digarap sembarangan. Saya juga yakin acara ini bisa memberi inspirasi tentang perjuangan menggapai mimpi dan mewujudkannya”, tutup Deddy.

VALDO PRAHARA

Baca juga: Wuling Almaz Limited Edition, Ada Fitur Khusus dan Dijual Hanya 100 Unit

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature