Hino Gelar Hino Dutro Safety Driving Competition di Makassar

MAKASSAR, 31 Oktober 2017 - Ajang kompetisi yang digelar oleh PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) yaitu Hino Dutro Safety Driving Competition Di Makassar. Ajang tersebut merupakan lanjutan dari kampanye keselamatan berkendara kepada para pengemudi khususnya terhadap kendaraan truk.
“Keselamatan merupakan hal utama dalam penyelenggaraan transportasi, karena kecelakaan bisa menimbulkan kerugian yang besar, baik manusia maupun harta bendanya.” Ungkap Hiroo Kayanoki, Presiden Direktur HMSI.
Ajang kompetisi & kampanye ini digelar bekerja sama dengan diler resmi Hino untuk wilayah Sulawesi Selatan yaitu PT. Kumala Motor Sejahtera (KMS). Bertempat di Lapangan Parkir Pipo Mall, Hino Dutro Safety Driving Competition digelar dengan terbagi menjadi dua bagian test.
Pada hari pertama pengemudi di test tertulis mengenai keselamatan berkendara seperti daily inspection, proper driving, economical driving, safety driving, dan tanda rambu-rambu lalu lintas. Setelah itu 10 pengemudi terbaik dari hasil tes ini, akan melanjutkan kehari kedua untuk inspection test dan skill test berupa zig-zag forward dan backward serta reverse parking.
Dari sekian banyak peserta yang berpartisipasi, Paharuddin dari PT Kawipusaka Raharja sebagai juara pertama dan diikuti Akbar dari PT Top Saba Mandiri di posisi kedua, sedangkan juara ketiga ditempati oleh Mustari dari CV Limbang Dolangan.
“Dengan adanya acara ini para driver dapat pengalaman yang berharga sekaligus menambah skill yang kita punya. Dimana kita harus terus gali dan belajar untuk dapat memgemudi dengan aman dan tertib demi keselamatan kita bersama” ungkap Paharuddin, juara pertama.

TITO LISTYADI
“Keselamatan merupakan hal utama dalam penyelenggaraan transportasi, karena kecelakaan bisa menimbulkan kerugian yang besar, baik manusia maupun harta bendanya.” Ungkap Hiroo Kayanoki, Presiden Direktur HMSI.
Ajang kompetisi & kampanye ini digelar bekerja sama dengan diler resmi Hino untuk wilayah Sulawesi Selatan yaitu PT. Kumala Motor Sejahtera (KMS). Bertempat di Lapangan Parkir Pipo Mall, Hino Dutro Safety Driving Competition digelar dengan terbagi menjadi dua bagian test.
Pada hari pertama pengemudi di test tertulis mengenai keselamatan berkendara seperti daily inspection, proper driving, economical driving, safety driving, dan tanda rambu-rambu lalu lintas. Setelah itu 10 pengemudi terbaik dari hasil tes ini, akan melanjutkan kehari kedua untuk inspection test dan skill test berupa zig-zag forward dan backward serta reverse parking.
Dari sekian banyak peserta yang berpartisipasi, Paharuddin dari PT Kawipusaka Raharja sebagai juara pertama dan diikuti Akbar dari PT Top Saba Mandiri di posisi kedua, sedangkan juara ketiga ditempati oleh Mustari dari CV Limbang Dolangan.
“Dengan adanya acara ini para driver dapat pengalaman yang berharga sekaligus menambah skill yang kita punya. Dimana kita harus terus gali dan belajar untuk dapat memgemudi dengan aman dan tertib demi keselamatan kita bersama” ungkap Paharuddin, juara pertama.


TITO LISTYADI
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Pilihan
- Latest
- Upcoming
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature