VW Group Tunjuk Bos BMW Menjadi CEO Audi

VW Group Tunjuk Bos BMW Menjadi CEO Audi
WOLFSBURG, 25 Juli 2018 –Volkswagen Group akhirnya mengumumkan suksesor dari CEO Rupert Stadler yang ditangkap atas kasus skandal emisi. Sosok petinggi dari BMW ditunjuk untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Stadler.

Nama Markus Duesmann yang menjabat di divisi Purchasing and Supplier Network di dewan direksi BMW AG, ditunjuk VW untuk menggantikan Stadler yang ditangkap pada bulan lalu. Namun untuk saat ini, Duesmann belum bisa mengisi jabatan CEO Audi sepenuhnya.

Alasannya adalah karena Stadler untuk sementara ini belum sepenuhnya mundur dari jabatannya, karena baru diduga bersalah. Stadler dicurigai menghambat dan menginterfensi proses investigasi pada kasus skandal kecurangan tes emisi Audi.

“Mr. Duesmann, saat ini anggota dewan manajemen untuk jaringan pembiayaan dan pemasok BMW AG, akan mengambil posisi barunya saat dia bersedia,” tulis pernyataan resmi Volkswagen.

BMW juga telah mengumumkan hijrahnya Duesmann ke induk perusahaan otomotif terbesar di dunia tersebut, namun tidak sekaligus mengumumkan penggantinya.

Duesmann merupakan tokoh penting di dalam BMW lainnya yang juga hengkang ke Volkswagen setelah sebelumnya Herbert Diess berpindah menjadi pimpinan brand VW pada Juli 2015. Diess juga saat ini telah menjabat sebagai CEO VW Group, menggantikan Matthias Muller.

WAHYU HARIANTONO

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature