Subaru Rilis Crosstrek 2021, Mesin Lebih Besar dan Tambah Tipe

Subaru Rilis Crosstrek 2021, Mesin Lebih Besar dan Tambah Tipe
NEW YORK, Carvaganza.com - Kehadiran SUV Subaru Crosstrek dengan tenaga yang lebih besar sebetulnya sudah diprediksi jauh-jauh hari. Makanya ketika Subaru pada Selasa kemarin (9/6) merilis  Crosstrek teranyar model tahun 2021 menggunakan mesin lebih besar tak terlalu heran. SUV tersebut mengadopsi mesin baru boxer 4 silinder 2.5 liter sama dengan yang dipakai Subaru Forester.

Pilihan mesin untuk crossover itu menghasilkan tenaga yang lebih berdaging, 182 hp dan torsi maksimal 239 Nm. Belum lagi ditambah bodi yang lebih besar dan sejumlah penyempurnaan fitur teknologi.

Tapi engine yang baru hanya terdapat pada model Limited dan tipe yang terbaru yakni Sport. Jadi kalau mau mesin yang  lebih powerfull, harus ditebus dengan kocek yang lebih besar lagi. Kedua tipe itu berada di atas tipe terendah dan Premium. Tipe terendah dan Premium masih tetap memakai mesin Boxer 4 silinder 2.0 liter yang sama dengan mesin tahun lalu. Menghasilkan tenaga 152 hp dan torsi maksimal 267 Nm.

Untuk transmisi, tipe terendah dan Premium tetap menyediakan dua versi girboks yakni manual 6 percepatan dan CVT. Sedangkan untuk Limited dan Sport, hanya tersedia satu pilihan transmisi, CVT.  Seluruh versi transmisi itu mengalirkan tenaga ke seluruh roda dengan kemasan sistem penggerak AWD. Dan ini memang sudah menjadi standar Subaru.



Dalam hal fitur, semua versi CVT mengadopsi teknologi yang lebih lengkap dibandingkan tipe manual. Misalnya, fitur off-road X-Mode dan Hill-Descent Control sebagai standar beserta mode SI-Drive. SI-Drive adalah sistem manajemen performa powertrain sehingga pengemudi bisa menggonta-ganti karateristik throttle dengan memilih mode “Intelligent” dan “Sport”. Mode Intelligent membuat input gas linear guna menghemat konsumsi BBM, sedangkan mode “Sport” membuat perilaku mobil menjadi lebih agresif.

Fitur-fitur canggih ini adalah fitur yang sama yang dibenamkan pada SUV Subaru yang lebih mahal dan bongsor, yaitu Outback. Versi CVT juga mendapat penambahan fitur Subaru EyeSight, Automatic Emergency Braking, Lane-Keep Assist dan Lane Departure Warning.

Perbedaan Tipe Sport
Khusus untuk tipe Sport sebagai trim teranyar untuk model 2021, menjadi satu-satunya Crosstrek yang mengadopsi X-Mode dengan Hill Descent Control berikut mode Snow/Dirt dan Deep Snow/Mud. Fungsinya untuk mengoptimalkan kerja AWD pada cuaca dan kondisi jalan yang sulit.

Dalam hal penampilan, tipe Sport terlihat lebih agresif. Bodinya diguyur dua warna baru yakni Plasma Yellow Pearl dan Horizon Blue Pearl. Molding rumah ban memberikan kesan kekar,  desain velg  17 inci terlihat lebih sporty dengan cladding unik di sekelilingnya dan diberi sentuhan pulasan dark grey. Pada bagian grille, spion dan logo mendapat aksen gunmetal.

Untuk bagian interior, tipe Sport didesain lebih sporty. Di antaranya mendapat sentuhan jahitan warna kuning pada vinyl StartText, karpet logo Sport warna kuning dan aksen kuning pada setir.  Sedangkan interior Limited, mendapat balutan material kulit hitam atau abu-abu dengan jahitan warna orange.



Tipe Limited mendapatkan fitur yang lebih canggih. Misalnya High-Beam Assist, Rear Automatic Emergency Braking, Blind-Spot Detection with Lane-Change Assist  dan Rear Cross-Traffic Alert. Layar sentuh semua tipe sama yakni 6,5 inci dengan Android Auto dan konektivitas Apple CarPlay.  Sedangkan untuk layar sentuh 8,5 inci tersedia sebagai opsional.

Konsumsi BBM
Menurut hasil pengujian Environmental Protection Agency (EPA) Amerika, konsumsi bahan bakar kedua versi mesin SUV Subaru itu hampir mirip. Mesin 2.0 dengan transmisi CVT, memiliki level konsumsi BBM 11,9 km/liter untuk pengendaraan dalam kota, di jalan tol 14,04 km/liter dan untuk kombinasi kedua jalan 12,7 km/liter. Untuk mesin 2.0 liter dengan transmisi manual adalah 9/12,3/10,6 km per liter.

Untuk mesin 2.5 liter dengan transmisi CVT – karena pilihan transmisinya hanya satu – diperoleh angka 11,4 untuk perkotaan, 14,4 km/liter untuk jalan tol dan kombinasi sebesar 12,3 km/liter. Tidak jauh beda dengan mesin 2.0 liter transmisi CVT padahal mesin dan tenaganya lebih berdaging.

Subaru Crosstrek teranyar ini baru akan dijual pada akhir tahun 2020, namun belum diketahui harganya berapa.



EKA ZULKARNAIN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature