Polisi Inggris Uji Coba Speed Gun Bisa Baca Nopol Dari Jarak Hampir 1 KM

Polisi Inggris Uji Coba Speed Gun Bisa Baca Nopol Dari Jarak Hampir 1 KM
LONDON, carvaganza -  Kalau saja digunakan di Indonesia, alat ini mungkin tak terlalu berguna, apalagi di Jakarta. Soalnya traffic yang sangat padat di kota-kota besar, terutama Jakarta, bisa bikin alat ini tak ada kerjanya. Tapi takt ahu kalau dipakai di daerah pedesaan dan tol luar kota.

Kepolisian Inggris baru-baru ini sudah dilengkapi dengan Speed Gun yang bisa mendeteksi atau membaca nomor polisi kendaraan dari jarak hampir 1 km. Jadi ini peringatan buat motoris di Inggris yang punya kebiasaan ngebut di jalan melebihi kecepatan diperbolehkan.

Nama alatnya Tech TruCam II Speed Enforcement Laser. Dengan alat itu pihak kepolisian bisa bekerja efektif lagi dalam mendeteksi kecepatan berkendara setiap pengemudi, meskipun dalam jarak yang cukup jauh. Pengendara pun akan sulit ‘ngeles’ karena bukti sudah dikantungi oleh polisi dengan tingkat akurasi yang sangat tinggi.

Baca: Baru 1 Jam Dapat SIM, Ngebut, SIM-nya Dicabut Lagi



Menurut www.thedrive.com, alat tersebut masih dalam tahap pengujian di kepolisian. Salah satu tes yang dilakukan adalah seberapa efektif alat itu bisa secara otomatis memokuskan dan membaca plat nomor mobil yang ngebut dalam jarak 800 meter.

Sebetulnya, TruCam II memiliki kemampuan mengunci nopol mobil dalam jarak 1,5 km (sekitar 1 mil). Tapi pihak kepolisian mengalibrasi ulang hanya menjadi jarak 800 meter saja sesuai dengan titik toleransi yang ditentukan dalam kebijakan pemerintah.

Bagaimana cara kerjanya? Speed camera ini tinggal dipegang dan diarahkan ke jalanan. Lantas secara otomatis akan mengupload kecepatan mobil dan nopol ke database. Kalau melanggar, database akan langsung mengirimkan hukuman denda kepada pemilik kendaraan baik via email maupun pos. Jadi polisi tidak perlu membunyikan sirine atau pun menginterupsi trafik yang ada.

Selain dapat mendeteksi dan membaca nopol mobil yang ngebut, bisa juga mendeteksi jarak antar mobil. Kalau jarak mobil Anda dengan mobil di depannya terlalu dekat bisa langsung terbaca. Bahkan membaca apakah mobil dikendarai dengan cara agresif, mengganggu trafik, atau membawa penumpang tanpa menggunakan seatbelt. Kalau ada mobil yang menyalip tidak pada tempatnya juga bisa terdeteksi. Tingkat kecanggihannya semakin rumit kan?

Saking canggihnya bisa juga dioperasikan pada malam hari. Tak seperti TruCam I yang tak bisa dipakai pada malam hari dan pemakaiannya sudah masuk tahun keenam sampai sekarang. Kemampuan Speed Gun terbaru tersebut pada malam hari sama presisi dengan siang hari.

Baca juga: Ngebut di Jalan Tol Bakal Ditilang, Operator Siapkan CCTV

Kabarnya, alat ini akan menjadi peranti standar pengukur kecepatan di negara-negara Eropa. Ditujukan untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas dan menegakkan ketertiban umum, terutama keterbitan berkendara di jalan raya baik bagi pengemudi roda empat maupun roda dua.

Sumber: thedrive.com

EKA ZULKARNAIN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature