Maserati MC20, Nama Calon Supercar Terbaru Rilis Mei 2020

Maserati MC20, Nama Calon Supercar Terbaru Rilis Mei 2020
MODENA, Carvaganza.com – Cukup lama tidak merilis model sportscar ke pasar, Maserati memastikan akan merilis mobil kencang lagi pada tahun ini. Model yang dimaksud akan menjadi penerus langsung dari model supercar MC12, sekaligus mengantarkan Maserati kembali ke dunia balap. Mobil sport terbaru Maserati diumumkan akan menggunakan nama MC20, menyusul dirilisnya serangkaian foto teaser resmi mobil ini. Dengan MC20, Maserati mengembangkan generasi baru sportscar benar-benar dari nol, sepenuhnya baru. Nama MC20 sendiri bukan tidak ada artinya, karena berkaitan dengan divisi motorsport pabrikan Italia ini, yaitu Maserati Corse. Terakhir kali Maserati menggunakan moniker MC pada produknya adalah pada MC12, supercar yang dibangun berbagi basis dengan Ferrari Enzo. Pada pertengahan tahun 2.000-an lalu, Maserati aktif di kejuaraan balap dunia FIA GT, mengandalkan MC12. Versi standard dari MC12 bahkan sukses melampaui performa Enzo di atas lintasan. Selain GT1, MC12 pun sempat ramaikan ajang balap Italian GT, Super GT dan American Le Mans Series.

Pemilihan Nama

Kembali ke MC20, pemilihan namanya berasal dari gabungan Maserati Corse dan 2020 yang menjadi tahun peluncuran mobil ini. Di line up mobil sport sendiri, MC20 akan menjadi model terbaru setelah GranTurismo dan GranCabrio, namun bukan di segmen supercar. Selain kedua model tadi, Maserati juga belakangan fokus mengembangkan segmen sedan mewahnya melalui Ghibli dan Quattroporte. Begitu juga dengan debutnya di pasar SUV mewah, dengan melahirkan Levante pada tahun 2016 lalu. Bulan Mei disebut menjadi jadwal peluncuran dari MC20, yang sejak November tahun lalu telah menjalani tes di jalan raya. Sosok MC20 dirilis dalam foto, yang dibalut kamuflase, menunjukkan intake besar di bagian depan serta konfigurasi posisi mesin di belakang kokpit.

Powertrain Baru

Mobil baru ini diklaim akan disematkan powertrain baru yang sepenuhnya dikembangkan dan dibangun oleh Maserati. Mesin ini akan mengawali rangkaian keluarga dapur pacu baru untuk Maserati, yang sebelumnya hanya memiliki opsi V8 dan V6 untuk seluruh line up. Rumornya, prototipe ini hanya menjadi ‘rumah’ bagi powertrain untuk mobil baru alias MC20, yang bisa jadi bentuknya jauh berbeda. Bahkan Maserati dikatakan akan pertama kalinya perkenalkan powertrain berelektrifikasi, dengan teknologi hybrid pada MC20. Bahkan lebih lanjut, MC20 juga diprediksi akan hadir dengan powertrain full electric, mengingat visi Maserati yang ingin beralih ke mobil listrik. Yang pasti, MC20 akan mengembalikan Maserati ke pasar supercar yang lebih serius, setelah GranTurismo dirancang cenderung sebagai gran turismo. WAHYU HARIANTONO

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature