Daihatsu Bawa 4 Model Andalan di GIIAS Makassar 2019

Daihatsu Bawa 4 Model Andalan di GIIAS Makassar 2019
MAKASSAR, 15 September 2019 -- Daihatsu turut serta pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Makassar 2019 yang berlangsung pada 11 – 15 September 2019 di Celebes Convention Center (CCC), Makassar. Daihatsu membawa 4 model andalannya.

Menempati area seluas 256 m2, Booth Daihatsu mengusung tema “Funtastic GenerasiON” yang juga digunakan di ajang GIIAS 2019 lalu. Pada pameran kali ini, Daihatsu menghadirkan 4 unit andalan, yaitu 1 Unit Grand New Xenia 1.5 R Deluxe (Bronze), dan 1 unit Astra Daihatsu Ayla R 1.2 (Orange).

Kemudian ada 1 unit Astra Daihatsu Sigra R Deluxe (Hitam), dan 1 unit Daihatsu Terios R Deluxe (Merah). Pameran terbesar di wilayah Indonesia timur ini memberikan kontribusi positif terhadap pasar mobil khususnya di kota Makassar dan sekitarnya.

Daihatsu Ayla

Tak hanya itu, Daihatsu juga menyiapkan program penjualan menarik yang disiapkan untuk seluruh Sahabat Daihatsu yang ingin melakukan pemesanan selama pameran ini, salah satunya adalah gratis biaya admin untuk pembelian kredit seluruh tipe mobil Daihatsu.

Tulus Pambudi, Regional Head Indonesia Bagian Timur (IBT), PT Astra International Tbk. – Daihatsu Sales Operation (AI–DSO) mengatakan dengan hadirnya Daihatsu di GIIAS Makassar Auto Show 2019 ini, memberikan kemudahan untuk masyarakat Makassar dan sekitarnya agar dapat melakukan pembelian mobil Daihatsu sesuai kebutuhan.

“Pengunjung juga dapat menikmati berbagai program penjualan menarik di booth Daihatsu yang telah disiapkan untuk seluruh Sahabat Daihatsu,” ujar Tulus Pambudi.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature