Auto2000 Capai Penjualan Tertinggi Sepanjang Tahun 2016

Auto2000 Capai Penjualan Tertinggi Sepanjang Tahun 2016
JAKARTA, 10 September 2016 – Auto2000, kontributor terbesar penjualan Toyota Indonesia, menutup bulan Agustus dengan angka penjualan tertinggi sepanjang tahun 2016. Auto2000 membukukan penjualan 16.853 unit atau meningkat 59% dari tahun sebelumnya di periode yang sama.

Tambahan ini membuat total penjualan Auto2000 dari dari Januari hingga Agustus 2016 mencapai 113.341 unit di seluruh Indonesia. Jumlah ini meningkat sebesar 23% jika dibandingkan tahun 2015.

Chief Executive Auto2000, Agus Prayitno mengatakan Toyota All New Calya berkontribusi cukup besar dalam mendongkrak penjualan Auto2000 selama bulan Agustus. Walaupun masih pemain baru, tetapi pemain baru di otomotif roda empat ini telah mencatat penjualan sebanyak 3.790 atau berkontribusi 22% dari total penjualan Auto2000 di bulan Agustus.

Toyota Avanza masih diperingkat pertama dengan penjualan sebesar 4.776 atau 28% dari total penjualan Auto2000 di bulan Agustus, diisusul Toyota All New Calya, sedangkan untuk Innova dan Agya membukukan penjualan sebesar 2.142 unit dan 1.235 unit.

“Toyota All New Calya mendapat perhatian yang positif dari masyarakat baik di Jakarta maupun di Indonesia, dan bagi kami merupakan suatu kebanggaan dapat memfasilitasi kebutuhan masyarakat Indonesia melalui produk ini,” kata Chief Marketing Auto2000 Martogi Siahaan.

Berikut data penjualan Auto2000 sepanjang Januari - Agustus 2016:

10092016-car-auto2000

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Toyota Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature