Aston Martin Siapkan Hypercar Saingan LaFerrari dan Senna

GAYDON, 28 Februari 2019 – Aston Martin tengah menyiapkan sebuah hypercar yang akan datang beberapa tahun mendatang. Hypercar terbarunya ini diklaim akan memiliki performa yang sanggup menandingi Ferrari LaFerrari.
Disampaikan oleh sang CEO, Andy Palmer, hypercar yang saat ini disebut dengan nama Project 003 itu diklaim akan memiliki mesin dengan tenaga setara LaFerrari. Pernyataan ini menyusul foto teaser mobil yang disebut sebagai ‘Son of Valkyrie’ itu.
Lebih lanjut, Palmer mengatakan bahwa 003 akan berada di kelas antara Valkyrie dan calon supercar Aston Martin pesain McLaren 720S dan 488 GTB. Aston Martin ingin memperluas segmen produknya melalui hypercar tersebut.
“Itu termasuk dalam kategori ‘khusus’. Ini penghubungnya, titik di antara Valkyrie dan competitor Ferrari 488. Sebut saja sebagai rival LaFerrari jadi itu semacam di dalam alam, seperti McLaren Senna dan Porsche 918,” jelas Palmer dikutip Auto Express.
Rumor mengatakan bahwa mobil ini akan menggunakan nama Valhalla, diambil dari nama aula megah dan besar yang terletak di Asgard, diambil dari mitologi Norwegia. Sementara mesinnya, akan mengadopsi V6 turbo hybrid dengan sejumlah teknologi Formula 1, tidak seperti Valkyrie bermesin V12 N/A.
Kesamaannya dengan Valkyrie, Aston Martin akan membuatnya memiliki bobot seringan mungkin memanfaatkan serat karbon pada chassis dan body. melihat foto teaser, Valhalla tampak akan hadir dengan konfigurasi mesin tengah.
Aston Martin akan membatasi produksinya hanya sebanyak 500 unit untuk seluruh dunia, namun tersedia pilihan konfigurasi setir kanan dan kiri. Secepatnya Valhalla siap mengaspal pada tahun 2021.
WAHYU HARIANTONO
Disampaikan oleh sang CEO, Andy Palmer, hypercar yang saat ini disebut dengan nama Project 003 itu diklaim akan memiliki mesin dengan tenaga setara LaFerrari. Pernyataan ini menyusul foto teaser mobil yang disebut sebagai ‘Son of Valkyrie’ itu.
Lebih lanjut, Palmer mengatakan bahwa 003 akan berada di kelas antara Valkyrie dan calon supercar Aston Martin pesain McLaren 720S dan 488 GTB. Aston Martin ingin memperluas segmen produknya melalui hypercar tersebut.
“Itu termasuk dalam kategori ‘khusus’. Ini penghubungnya, titik di antara Valkyrie dan competitor Ferrari 488. Sebut saja sebagai rival LaFerrari jadi itu semacam di dalam alam, seperti McLaren Senna dan Porsche 918,” jelas Palmer dikutip Auto Express.
Rumor mengatakan bahwa mobil ini akan menggunakan nama Valhalla, diambil dari nama aula megah dan besar yang terletak di Asgard, diambil dari mitologi Norwegia. Sementara mesinnya, akan mengadopsi V6 turbo hybrid dengan sejumlah teknologi Formula 1, tidak seperti Valkyrie bermesin V12 N/A.
Kesamaannya dengan Valkyrie, Aston Martin akan membuatnya memiliki bobot seringan mungkin memanfaatkan serat karbon pada chassis dan body. melihat foto teaser, Valhalla tampak akan hadir dengan konfigurasi mesin tengah.
Aston Martin akan membatasi produksinya hanya sebanyak 500 unit untuk seluruh dunia, namun tersedia pilihan konfigurasi setir kanan dan kiri. Secepatnya Valhalla siap mengaspal pada tahun 2021.
WAHYU HARIANTONO
Featured Articles
- Latest
- Popular
Mobil Pilihan
- Latest
- Upcoming
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature