Ada Penghargaan Mobil Terbaik Versi Jurnalis Otomotif Wanita, Siapa Saja Masuk Nominasi?

Womens World Car of The Year 2021

AUCKLAND, Carvaganza – Setiap tahun di industri otomotif banyak digelar ajang penghargaan mobil terbaik di dunia. Mulai dari yang digelar oleh asosiasi pelaku bisnis otomotif, media, forum wartawan, sampai dari para influencer. Tapi, ada satu ajang penghagraan yang cukup menarik perhatian saat ini, yaitu yang diadakan oleh para jurnalis otomotif wanita.

Women’s World Car of The Year (WWCOTY) merupakan ajang perghargaan mobil terbaik setiap tahun, yang didasarkan oleh perspektif dan penilaian dari para wanita. Karena faktanya memang tidak sedikit wanita di dunia yang berprofesi juga sebagai jurnalis di bidang otomotif. Pada tahun ini, WWCOTY telah menunjuk para finalis yang dianggap terbaik dari beberapa kategori atau kelas.

Ajang ini adalah satu-satunya di dunia yang eksklusif dilaksanakan oleh para jurnalis otomotif wanita seluruhnya. Pertama kali digelar pada tahun 2009, diprakarsai oleh Sandy Myhre, seorang jurnalis otomotif di Selandia Baru. WWCOTY saat ini dipimpin oleh Myhre sebagai Presiden Kehormatan, sementara Marta Garcia berperan sebagai Presiden Eksekutif.

Diadakannya WWCOTY ini bertujuan untuk memilih mobil terbaik tahun ini. Kriteria pemungutan suara didasarkan pada prinsip yang sama yang memandu setiap pengemudi saat memilih mobil. Pilihannya bukanlah 'mobil wanita' karena kategori seperti itu tidak ada. Namun lebih kepada yang mewakili perspektif wanita tentang mobil yang sesuai preferensi atau kebutuhannya.

Womens World Car of The Year 2021

Penghargaan ini digelar dengan memberi gelar untuk kendaraan terbaik dari sembilan kelas. Kategori atau kelas yang dilombakan yaitu Urban Car, Family Car, Luxury Car, Performance Car, Urban SUV, Medium SUV, Large Car, Pure 4x4 Pick Up, dan EV. Kurang lebih katetgori yang diikutkan sama seperti ajang penghargaan otomotif umumnya di dunia.

Penilaian atau penjurian menggunakan sistem voting atau pemungutan suara terbanyak. Tahun ini, para juri diminta memilih tiga mobil terbaiknya untuk setiap kategori di tahap final. Aspek penilaian yang diambil dalam penjurian yaitu kompetensi di jalan raya, kelegaan dan kenyamanan, konektivitas, keamanan, kehematan bahan bakar, value for money, serta gaya dan desain. Para juri terdiri dari 48 jurnalis otomotif wanita, dari 38 negara berbeda di dunia.

Mobil-mobil yang masuk dalam kualifiaksi penghagaan ini adalah yang diluncurkan selama periode antara Januari sampai Desember 2020. Keseriusan WWCOTY dibuktikan dengan masih adanya jurnalis yang mengetes mobil-mobil dimaksud sebelum tenggat waktu. Para juri diberikan waktu sampai dengan 19 Februari 2021 untuk melakukan tes pada mobil yang masuk dalam daftar kualifikasi WWCOTY.

Honda e

Pengumuman pemenang akan dilakukan pada akhir bulan Februari 2021 mendatang. Dan untuk gelar mobil terbaik dari yang terbaik, akan dinobatkan sebagai Supreme Winner. Gelar ini diberikan kepada mobil yang mendapat vote terbanyak secara keseluruhan. Pengumumannya juga akan bersamaan dengan Hari Perempuan Internasional.

Lalu apa saja mobil yang masuk sebagai finalis WWCOTY 2021 dari setiap kategorinya? Mulai dari Kia Sonet, Toyota Yaris, Ferrari F8, sampai Rolls-Royce masuk dalam nominasi tahun ini. Berikut ini daftar lengkapnya.

Urban Car: Peugeot 208, Toyota Yaris, Honda Jazz

Family Car: BMW 4-Series, Skoda Octavia, Audi A3

Luxury Car: Mercedes-Benz S-Class, Lexus LC 500 Cabrio, Rolls-Royce Ghost

Performance Car: Ferrari F8 Spider, Maserati MC20, McLaren GT

Urban SUV: Peugeot 2008, Renault Captur, Kia Sonet

Medium SUV: Land Rover Defender, Mercedes-Benz GLA, Hyundai Tucson

Large Car: Kia Sorento, Ford Explorer, BMW X6

Pure 4x4 & Pick Up: Ford F-150, Mitsubishi L-200, Chevrolet Silverado

EV: Honda e, VW ID.3, Polestar 2

Sumber: Lulop

WAHYU HARIANTONO

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature