Penting Untuk Keselamatan, Ketahui Tanda-Tanda Rem Mobil Bermasalah

Rem yang bermasalah bisa dikenali lewat tanda-tanda yang mudah diidentifikasi pada mobil.

tips car brake

JAKARTA, Carvaganza - Salah satu komponen yang perannya vital dalam berkendara adalah rem. Fungsinya bukan hanya menjaga keselamatan di jalan tetapi juga mengendalikan dan menghentikan laju kendaraan dengan aman. Selain mengurangi kecepatan, rem juga memberikan rasa aman dan percaya diri kepada pengemudi. Dalam situasi darurat, rem yang berfungsi optimal dapat mencegah kecelakaan dan insiden serius.

Perhatian terhadap rem sangat penting dalam perawatan kendaraan. Melalui perawatan rutin, pemilik kendaraan tidak hanya menjaga keamanan berkendara tetapi juga memperpanjang umur komponen kendaraan, meningkatkan kenyamanan, dan mengurangi risiko masalah selama perjalanan.

Hyundai Gowa, salah satu distributor Hyundai di Indonesia, menjelaskan beberapa indikasi masalah pada rem mobil. Pertama, suara mendecit yang menunjukkan keausan kampas rem. Suara ini disebabkan oleh gesekan antara kampas rem dan cakram, dan jika diabaikan, bisa merusak sistem pengereman lebih lanjut.

Perawatan Rem

Kedua, berkurangnya cairan rem yang menandakan adanya kebocoran dalam sistem. Cairan rem yang rendah mengurangi efisiensi rem dan meningkatkan risiko kecelakaan.

Baca Juga: Hyundai Siap Launching Kona EV Terbaru, Sebut Harga Rp500 Jutaan

Ketiga, lampu indikator rem yang menyala pada meter cluster menunjukkan adanya masalah serius pada sistem pengereman. Disarankan untuk memeriksa dan menangani masalah ini di bengkel resmi untuk mencegah kerusakan lebih parah.

Keempat, pedal rem yang terasa keras saat diinjak bisa mengindikasikan masalah pada sistem hidrolik atau master silinder rem. Pedal yang keras menyulitkan pengemudi dalam mengontrol kecepatan kendaraan, terutama dalam situasi darurat.

"Rem mobil yang berfungsi dengan baik memastikan keselamatan pengemudi dan penumpang, serta semua pengguna jalan. Kami mengajak konsumen untuk rutin memeriksa dan merawat rem mobil demi keamanan dan kenyamanan berkendara," kata Ferry, COO Hyundai Gowa.

Antilock Brake System

Oleh karena itu, penggantian kampas rem secara berkala penting untuk mencegah keausan berlebihan. Tanda-tanda seperti suara mendecit, pedal rem yang keras, atau ketebalan kampas rem yang menipis menunjukkan perlunya penggantian suku cadang. Penggantian kampas rem biasanya dilakukan pada 40.000 hingga 80.000 kilometer atau sesuai dengan pemakaian.

Pemeliharaan rem mobil secara rutin adalah langkah preventif untuk memastikan keselamatan berkendara. Selain itu, perawatan ini dapat mencegah kerusakan serius dan biaya perbaikan yang lebih besar di masa depan.
(SETYO ADI / WH)

Baca Juga: Ferrari Tolak Ikut Tren, Ogah Pasang Turbo di Mesin V12

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature