Nissan Cari Desainer Muda Berbakat di Surabaya

Nissan Cari Desainer Muda Berbakat di Surabaya
SURABAYA, 9 Desember 2015 – PT Nissan Motor Indonesia (NMI) melakukan sosialisasi MarchInVashion 2016 di Surabaya. MarchInVashion adalah kompetisi desain fashion terbesar di Indonesia, yang diselenggarakan untuk kedua kalinya tahun ini.

Workshop MarchInVashion 2016 akan dilakukan pada 12 Desember 2015 di Lenmarc Fashion Mall, Surabaya dengan menghadirkan duo desainer ternama dari label Danjyo Hyoji, Dana Maulana & Liza Masitha. Keduanya akan berbagi pandangan mengenai tren fashion 2016, serta membawa karya terbaru mereka, yang terinspirasi dari Nissan March, Paradiso.

GM Marketing Strategy NMI, Budi Nur Mukmin mengatakan workshop MarchInVashion 2016 merupakan salah satu wadah bagi para desainer amatir dan kreatif muda untuk saling berbagi, menyalurkan, dan mengembangkan ide-ide mereka. “Hal ini sesuai dengan semangat Nissan ‘Innovation that Excites’, Nissan percaya bahwa inovasi dan kreativitas akan membuahkan prestasi,” kata Budi

Surabaya merupakan lokasi workshop ketiga MarchInVashion 2016 setelah Esmod Fashion University, Jakarta (27-28  November), LaSalle Fashion College, Jakarta (1 Desember), dan Binus International University (10 Desember).

Peserta kompetisi desain MarchInVashion nantinya akan dipilih sembilan finalis memperebutkan hadiah puluhan juta rupiah. Anda yang berminat, pendaftaran dan informasi mengenai MarchInVashion dibuka hingga 28 Maret 2016 melalui situs www.marchinvasion.com.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature