Ini Tato Mobil Yang Paling Sering Diposting di IG
NEW YORK, carvaganza.com - Tato bisa menjadi personal statement seseorang terhadap hobi, memori, perilaku, sikap dan masih banyak lagi alasan. Makanya orang tak sembarang merajah tubuh dan rajahan itu biasanya memiliki arti yang dalam.
Di kalangan car enthusiast juga begitu. Tato kendaraan roda dua dan empat sudah jadi barang lumrah, apalagi sekarang ada media sosial. Mereka pergunakan medsos buat memviralkan tato tersebut ke seluruh dunia. Tau enggak mobil apa saja yang dirajah ditubuh dan paling sering diposting di medsos Instagram?
Volkswagen, Jeep dan Cadillac. Ketiga brand itu yang paling sering diviralkan oleh fansnya melalui tato. Demikian dikutip dari web www.drive.com. Nah sumber ini berdasarkan analisa postingan Instagram oleh Compare The Market. Ditemukan 5.507 postingan tato VW, sekaligus menobatkan brand otomotif tersebut sebagai tato mobil yang paling sering diposting di IG.
Baca juga: Merdeka 1945, Mobil Pertama Punya Orang Indonesia Tahun 1894
https://www.instagram.com/p/BwMQ5YVFB4h/?utm_source=ig_web_copy_link
Yang bikin kaget ternyata kebanyakan yang bikin tato VW itu bukan golongan ayah-ayah old school yang pengen kelihatan muda dengan aksen rock n roll. Justru anak-anak muda dengan gaya milenial dan bukan orang-orang norak. Artinya fans VW yang ada di luar sana mencakup mulai dari golongan klasik sampai modern. Pemilik tatonya juga suka memodifikasi mobil.
Mobil yang paling sering diposting kedua adalah Jeep. Tercatat 2.139 tato mobil Jeep dirajah di tubuh Instagrammer. Nah, penampilan para perajah Jeep di Amerika ternyata kebanyakan dari kalangan tua dan rajahan mobil mereka juga adalah model yang hidup di jamannya. Urutan ketiga adalah Cadillac dengan 1.799 postingan tato.
Compare The Market juga menghitung mobil klasik favorit yang paling banyak diposting di IG. Jatuh kepada Chevrolet Impala dengan 823 postingan tato. Urutan kedua DMC DeLorean dengan 800 postingan. Mobil ini tentu saja tak familiar bagi fans VW, bahkan kalangan milenialnya tak pernah dengar dan tak kenal sama sekali. Hanya tertancap di kalangan old school sebagai simbol nostalgia film Back to the Future yang pertama kali diproduksi tahun 1985. Tua bukan?
Baca juga: VW Kodok Lawas Ini Sudah Pakai Tenaga Listrik
Mobil klasik favorit yang paling banyak diposting di urutan ketiga adalah Chevrolet Corvette dengan 180 postingan. VW Beetle dan Transporter berada di urutan keempat dan kedelapan model list. Meskipun Jeep berada di urutan kedua terbanyak, Jeep Wrangler tidak masuk sama sekali di urutan Top Ten mobil klasik paling favorit diposting. Malah Chevrolet Chavelle yang masuk di urutan ke-9.
Bagaimana dengan Lamborghini, yang banyak disukai ragam kalangan dari usia tua sampai muda? Ternyata hanya 74 tato Lamborghini yang muncul di IG. Tato Bentley 127 dan Holden 147 tato. Website tidak mengutip lagi nama-nama premium yang paling banyak di tato orang dan diposting di IG.
Tidak disebutkan kapan Compare The Market melakukan analisa itu dan di mana. Kalau melihat dari web yang memberitakan, analisa dilakukan di Amerika.
Nah mungkin terinspirasi dengan cerita ini?
EKA ZULKARNAIN
Di kalangan car enthusiast juga begitu. Tato kendaraan roda dua dan empat sudah jadi barang lumrah, apalagi sekarang ada media sosial. Mereka pergunakan medsos buat memviralkan tato tersebut ke seluruh dunia. Tau enggak mobil apa saja yang dirajah ditubuh dan paling sering diposting di medsos Instagram?
Volkswagen, Jeep dan Cadillac. Ketiga brand itu yang paling sering diviralkan oleh fansnya melalui tato. Demikian dikutip dari web www.drive.com. Nah sumber ini berdasarkan analisa postingan Instagram oleh Compare The Market. Ditemukan 5.507 postingan tato VW, sekaligus menobatkan brand otomotif tersebut sebagai tato mobil yang paling sering diposting di IG.
Baca juga: Merdeka 1945, Mobil Pertama Punya Orang Indonesia Tahun 1894
https://www.instagram.com/p/BwMQ5YVFB4h/?utm_source=ig_web_copy_link
Yang bikin kaget ternyata kebanyakan yang bikin tato VW itu bukan golongan ayah-ayah old school yang pengen kelihatan muda dengan aksen rock n roll. Justru anak-anak muda dengan gaya milenial dan bukan orang-orang norak. Artinya fans VW yang ada di luar sana mencakup mulai dari golongan klasik sampai modern. Pemilik tatonya juga suka memodifikasi mobil.
Mobil yang paling sering diposting kedua adalah Jeep. Tercatat 2.139 tato mobil Jeep dirajah di tubuh Instagrammer. Nah, penampilan para perajah Jeep di Amerika ternyata kebanyakan dari kalangan tua dan rajahan mobil mereka juga adalah model yang hidup di jamannya. Urutan ketiga adalah Cadillac dengan 1.799 postingan tato.
Compare The Market juga menghitung mobil klasik favorit yang paling banyak diposting di IG. Jatuh kepada Chevrolet Impala dengan 823 postingan tato. Urutan kedua DMC DeLorean dengan 800 postingan. Mobil ini tentu saja tak familiar bagi fans VW, bahkan kalangan milenialnya tak pernah dengar dan tak kenal sama sekali. Hanya tertancap di kalangan old school sebagai simbol nostalgia film Back to the Future yang pertama kali diproduksi tahun 1985. Tua bukan?
Baca juga: VW Kodok Lawas Ini Sudah Pakai Tenaga Listrik
Mobil klasik favorit yang paling banyak diposting di urutan ketiga adalah Chevrolet Corvette dengan 180 postingan. VW Beetle dan Transporter berada di urutan keempat dan kedelapan model list. Meskipun Jeep berada di urutan kedua terbanyak, Jeep Wrangler tidak masuk sama sekali di urutan Top Ten mobil klasik paling favorit diposting. Malah Chevrolet Chavelle yang masuk di urutan ke-9.
Bagaimana dengan Lamborghini, yang banyak disukai ragam kalangan dari usia tua sampai muda? Ternyata hanya 74 tato Lamborghini yang muncul di IG. Tato Bentley 127 dan Holden 147 tato. Website tidak mengutip lagi nama-nama premium yang paling banyak di tato orang dan diposting di IG.
Tidak disebutkan kapan Compare The Market melakukan analisa itu dan di mana. Kalau melihat dari web yang memberitakan, analisa dilakukan di Amerika.
Nah mungkin terinspirasi dengan cerita ini?
EKA ZULKARNAIN
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Pilihan
- Latest
- Upcoming
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature