Hadir Lagi, Kia Sudah Siapkan 24 Dealer

Hadir Lagi, Kia Sudah Siapkan 24 Dealer
JAKARTA, 14 November 2019 – Brand mobil asal Korea Selatan, Kia, kembali hadir di Indonesia di bawah pengelolaan PT Kreta Indo Artha (KIA) yang merupakan anak perusahaan Indomobil Group. PT KIA mengatakan siap beroperasi.

Andrew Nasuri, Presiden Direktur PT KIA mengatakan PT KIA kini berstatus sebagai Importir dan Distributor Utama produk Kia baik untuk kendaraan penumpang maupun kendaraan komersial di Indonesia. PT KIA sendiri merupakan kerjasama antara PT Indomobil Sukses International (Tbk) sebanyak 60 persen dengan PT Sarimitra Kusuma Ekajaya yang memiliki 40 persen.

Ia mengatakan PT KIA sudah siap dengan jaringan dealer. “Saat ini jaringan distribusi Kia yang terdiri dari 24 jaringan penjualan dan purna jual Kia di Indonesia, telah resmi menyatakan dukungan dan kesiapan mereka untuk bekerja sama dengan PT KIA. Kami optimistis dengan potensi serta pertumbuhan Kia di Indonesia,” kata Andrew Nasuri.

Andrew Nasuri mengatakan PT KIA akan menguatkan dan menambahkan jaringan layanan aftersales yang saat ini fokus pada Jabodetabek dan kota-kota besar lain di Indonesia, seperti Surabaya, Malang, Medan, Palembang, Jogja, Solo dan Semarang. Tidak menutup kemungkinan di daerah lain di luar Jawa dan Sumatera.

Kia Picanto GT

Baca juga: Kia Pindah Tangan, Kini Berada di Bawah Indomobil Grou

Dari 24 daler yang ada, 22 diantaranya berada di Jakarta dan Jawa Bali. Hanya ada 2 dealer di Sumatera. Sebanyak 6 dealer berada di DKI Jakarta (Kia Pantai Indah Kapuk, Kia MT Haryono, Kia Kebun Jeruk, Kia Yi Li Sha, Kia Radita, Kia BOS Bintaro), 6 di Jawa Barat (Kia Bandung Soekarno Hatta), Kia Bogor Pajajaran, Kia BOS Cibinong, Kia BOS Jatiasih, Kia BOS Bekasi Timur, Kia BOS Cinere), 2 di Banten (Kia Cimone, Kia BOS Serang).

Dealer lainnya 2 berada di Jawa Tengah (Kia Semarang, Kia Solo), DI Yogyakarta (Kia Jogjakarta), 3 di Jawa Timur​ (Kia Surabaya Gubeng, Kia Surabaya Arjuna, Kia Surabaya Wiyung, Kia Malang), Bali (Kia Denpasar). Selain itu juga ada di Sumatera seperti Sumatera Utara (Kia Medan Adam Malik), Sumatera Selatan (Kia Palembang).

Di tahun 2020, rencananya jaringan penjualan dan pelayanan purna jual Kia di Seluruh Indonesia akan dikembangkan menjadi 33 lokasi.

Jaringan dealer ini juga menawarkan 4 model yaitu Kia Picanto, Kia Rio, Kia Grand Sedona, dan Kia Big-Up K2700 (LCV). Untuk layanan, Kia juga menyediakan Kia Guard24 Road Assistance dan memberikan 5 tahun garansi dengan kilometer yang tidak terbatas serta free jasa service 50,000km atau 4 tahun.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature