All-New Audi A1 Sportback Pamer Tampang Lebih Sporty

All-New Audi A1 Sportback Pamer Tampang Lebih Sporty
INGOLSTADT, 21 Juni 2018 – Model terkecil dari keluarga Audi, yakni A1, kini telah hadir dalam generasi terbarunya yang telah bertransfromasi menjadi hatchback lebih sporty dan agresif. Generasi kedua ini membuat Audi semakin berani bermain di segmen Volkswagen Polo, Skoda Fabia dan Seat Ibiza.

Perubahan karakter paling signifikan paling terlihat pada desain eksterior yang menonjolkan kesan agresif, khususnya melalui desain singleframe grille lebih besar, sekaligus sejumlah garis berani pada air dam. Sentuhan throwback hadir pada tiga lubang antara grille dan kap mesin, seperti pada Sport Quattro.

Kesan kekar pun muncul lewat garis bahu yang tinggi dan lebar di bagian fender depan dan belakang, yang mengakomodir velg dengan diameter 15 sampai 18 inci. Sedangkan di buritan, desain lampu belakang kini lebih besar dengan spoiler agresif mengikuti fascia depan.



Modernisasi menjadi lebih canggih dan elegan terlihat pada desain interior dengan monitor lebih besar di pusar dashboard, yang tersedia dalam pilihan 8,8 inci untuk MMI plus radio system dan 10,1 inci jika termasuk navigasi. Sistem infotainment terbaru sudah mendukung koneksi Android Auto maupun Apple CarPlay.

Panel instrumen diwakili dengan display full digital 10,25 inci, bahkan untuk A1 varian dasar. Sementara dashboard sisi penumpang menampilkan aksen kisi-kisi AC yang memanjang menghubungkan dua ventilasi AC dari tengah ke pinggir.



Penumpang A1 akan dimanjakan dengan sistem audio dari Bang & Olufsen denghan 11 speaker, serta ruang bagasi lebih besar menjadi 335 liter. Sedangkan jika kursi belakang dilipat, ruang bagasi akan membengkak menjadi 1.090 liter.

Kecanggihan dari A1 yang diproduksi dalam format body Sportback ini turut didukung fitur keselamatan seperti lane departure warning system, speed limiter, adaptive speed assist, park assist, pre sense front sensor.

Akan ada tiga varian mesin TFSI ditawarkan oleh Audi, mulai dari tiga silinder 1.0 liter, empat silinder 1.5 liter dan 2.0 liter yang disebut memiliki rentang tenaga dari 93 hp sampai 197 hp. Mesin ditawarkan pula dengan opsi transmisi dual-clutch 7-speed dan S tronic 6-speed.



WAHYU HARIANTONO

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature