Volkswagen Van Club Peduli Daerah Terdampak Bencana Tsunami Selat Sunda

Volkswagen Van Club Peduli Daerah Terdampak Bencana Tsunami Selat Sunda
JAKARTA, 14 Januari 2019 -- Volkswagen Van Club (VVC), sebagai klub kendaraan Volkswagen klasik yang tertua di Tanah Air, memiliki komitmen untuk terus peduli dengan berbagai kondisi sosial-kemasyarakatan, terlebih yang sedang tertimpa musibah atau bencana. Komitmen itu diwujudkan dengan melakukan bakti sosial ke wilayah yang terkena dampak bencana tsunami Selat Sunda, Minggu, 13 Januari 2019 kemarin.

Lokasi bakti sosial VVC dilakukan di Kampung Longok, Sindanglaut, Carita, Kabupaten Pandeglang, Banten. Sebanyak 7 unit VW Kombi plus 2 unit non-VW dan 24 crew, rombongan menuju lokasi dengan titik kumpul pukul 6.30 wib di Rest Area Km. 13 Tol Jakarta – Tangerang. Rute berangkat dipilih jalur Jakarta – Bukit Ciomas – Gunung Karang – Pandeglang – Carita. Rute ini dipilih karena lebih memungkinkan dilewati dan paling dekat dengan lokasi bakti sosial.

Pengurus VVC membatasi hanya beberapa kendaraan saja yang ikut serta untuk mempermudah mobilitas. “Kami sengaja batasi jumlah kendaraan yang ikut, karena kondisi jalan belum memadai dan sempit, padahal banyak anggota yang ingin ikut serta. Dimaksimalkan saja barang bantuan ke unit Kombi yang ikut,” jelas Aldy Gondokoesoemo, Ketua Harian VVC.

Sesampainya di lokasi, barang bantuan langsung diserahkan Ketua Umum VVC, Irjen Pol. (Purn) Drs. Pamudji R. Soetopo, SH, MH kepada tokoh masyarakat setempat yang mewakili warga. Adapun lokasi penyerahan bantuan ini halaman Masjid Jami’ Sahruddin, Kp. Longok.



“Semoga bantuan dari kami ini bisa bermanfaat bagi kebutuhan bapak dan ibu sekalian. Kami di VVC akan terus membantu doa untuk kebaikan semua warga di sini. Tetap semangat, jangan larut dalam kesedihan, dan optimis untuk proses recovery-nya,” ujar Pamudji.

Kabid Sosial VVC, Darmadi Natasubrata yang akrab disapa Otje, mengatakan barang bantuan yang dibawa merupakan kebutuhan harian. Barang-barang tersebut mencakup 750 kg beras, kebutuhan harian hingga perlengkapan mandi, ember dan gayung, pembalut wanita, pampers, kopi, makanan instan, serta pakaian layak untuk sekitar 500 kepala keluarga.



Usai penyerahan bantuan, rombongan baksos VVC langsung balik arah Jakarta dengan titik kumpul pisah di sebuah restoran sop ikan di kota Serang. Rute balik rombongan menempuh wilayah Carita – Labuan – Ciomas – Serang Barat – Jakarta. Sekitar pukul 21.00 WIB, rombongan tiba dengan selamat di Jakarta.

“Rutenya asik juga buat sekalian touring. Banyak kelokan dan tanjakan serta agak sempit. Terlebih masing-masing Kombi bawa muatan berupa beras dan barang lain yang cukup berat. Alhamdulillah bisa dilewati semua tantangannya,” ucap Harvyanto S., Road Captain di perjalanan baksos kali ini.



RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature