Toyota Corolla Cross Lahir Ramaikan 'Wabah' SUV di Dunia
BANGKOK, Carvaganza.com – Crosover dan SUV menjadi model dengan segmen pasar yang menggiurkan saat ini. Bisa dibilang hampir semua pabrikan di dunia ikut ramaikan segmen ini. Yang terbaru, adalah Toyota dengan meluncurkan Corolla Cross, versi SUV dari model sedan legendarisnya.
Corolla Cross debut global di Thailand, yang menjadi basis produksi model sedannya untuk pasar Asia Tenggara. Toyota mengikuti sejumlah pabrikan lain yang membuat versi SUV/crossover dari model tradisionalnya. Kelahiran Corolla Cross sendiri menyusul crossover lain yang dibuat berbasis mobil kompak Toyota, yaitu Yaris Cross.
Model ini seolah mengaburkan Batasan antara segmen hatchback dan SUV, lewat proporsi dimensi kompak dan utilitas lebih baik. Tentunya, mobil ini dibangun menggunakan basis dari versi Corolla Hatchback. Pabrikan mengandalkan platform TNGA-C untuk Corolla Cross, yang memungkinkan aplikasi berbagai jenis powertrain.
Eksterior
Secara dimensi, Corolla Cross memiliki kombinasi Panjang 4.460 mm, lebar 1.825 mm, tinggi 1.620 mm, berikut wheelbase sepanjang 2.640 mm. Sepintas, tampangnya justru mirip dengan RAV4 dan nyaris tidak ada kemiripan dengan Corolla, baik hatchback maupun sedan. Wajahnya didominasi oleh grille trapesium besar, dengan frame tebal.
Lampu depannya memanjang, dengan alur mengecil pada sisi dalam yang bersinggungan pada grille. Pencahayaan bagian depan sudah dilengkapi LED DRL dan lampu utama proyektor. Panel hitam tebal menghiasi sekeliling grille dan bumper depan, yang ikut dilengkapi oleh skidplate. Pada bagian samping, over fender tebal menjadi penegas identitas SUV pada Corolla Cross.
Permainan warna hitam yang menandakan karakter tangguh turut dutunjukkan oleh roof rail dan side skirts. Menunjukkan kesan tangguh dan berotot, bagian fender melebar di setiap sisinya. Sementara di belakang, desain khas Corolla tampil lewat lampu belakang yang memanjang, dengan LED bar berbentuk L. kaki-kaki dihiasi velg alloy sporty dengan opsi diameter 17 atau 18 inci.
Interior
Jika tampilan eksteriornya tampak asing dari model Toyota lainnya, saat masuk ke interior justru sebaliknya. Layout kabin, khususnya baris depan sangat identik dengan Corolla dan model Toyota lain generasi TNGA. Layer sentuh infotainment mendominasi sisi tengah dashboard, dengan fungsi dan fitur kurang lebih sama seperti Corolla sedan. Pengemudi juga disajikan panel instrumen full digital.
Panel soft touch berlapis bahan kulit menghiasi dashboard, pintu dan konsol tengah yang bernuansa two tone. Penumpang di baris kedua tetap mendapat ventilasi AC sendiri, namun tentunya mendapatkan ruang lebih lega. Kapasitas bagasi juga pastinya lebih luas dan praktis daripada hatchback.
Mesin
Varian utama Corolla Cross hadir dengan mesin bensin 1,8 liter yang memiliki paduan tenaga 140 hp dan torsi 175 Nm. Kemudian ada juga varian hybrid, dengan mesin sama yang didukung motor listrik. Versi hybrid punya 98 hp dan 142 Nm dari mesin, serta 72 hp dan 163 Nm dari motor listrik. Total, Corolla Cross hybrid menghasilkan 170 hp dan torsi 305 Nm.
Baik versi standar maupun hybrid, dibekali transmisi CVT yang menggerakkan roda depan. Sejauh ini tidak dikatakan Corolla Cross akan memiliki varian berpenggerak AWD atau 4x4, layaknya SUV sejati. Begitu juga soal harga, Toyota baru akan merilis informasi lengkap Corolla Cross saat mulai dipasarkan di Thailand bulan ini. Mengingat debut dan produksi yang dilakukan di Thailand, besar kemungkinan kemudian Corolla Cross akan datang ke Indonesia juga.
Sumber: Carscoops, Motor1
WAHYU HARIANTONO
Corolla Cross debut global di Thailand, yang menjadi basis produksi model sedannya untuk pasar Asia Tenggara. Toyota mengikuti sejumlah pabrikan lain yang membuat versi SUV/crossover dari model tradisionalnya. Kelahiran Corolla Cross sendiri menyusul crossover lain yang dibuat berbasis mobil kompak Toyota, yaitu Yaris Cross.
Model ini seolah mengaburkan Batasan antara segmen hatchback dan SUV, lewat proporsi dimensi kompak dan utilitas lebih baik. Tentunya, mobil ini dibangun menggunakan basis dari versi Corolla Hatchback. Pabrikan mengandalkan platform TNGA-C untuk Corolla Cross, yang memungkinkan aplikasi berbagai jenis powertrain.
Eksterior
Secara dimensi, Corolla Cross memiliki kombinasi Panjang 4.460 mm, lebar 1.825 mm, tinggi 1.620 mm, berikut wheelbase sepanjang 2.640 mm. Sepintas, tampangnya justru mirip dengan RAV4 dan nyaris tidak ada kemiripan dengan Corolla, baik hatchback maupun sedan. Wajahnya didominasi oleh grille trapesium besar, dengan frame tebal.
Lampu depannya memanjang, dengan alur mengecil pada sisi dalam yang bersinggungan pada grille. Pencahayaan bagian depan sudah dilengkapi LED DRL dan lampu utama proyektor. Panel hitam tebal menghiasi sekeliling grille dan bumper depan, yang ikut dilengkapi oleh skidplate. Pada bagian samping, over fender tebal menjadi penegas identitas SUV pada Corolla Cross.
Permainan warna hitam yang menandakan karakter tangguh turut dutunjukkan oleh roof rail dan side skirts. Menunjukkan kesan tangguh dan berotot, bagian fender melebar di setiap sisinya. Sementara di belakang, desain khas Corolla tampil lewat lampu belakang yang memanjang, dengan LED bar berbentuk L. kaki-kaki dihiasi velg alloy sporty dengan opsi diameter 17 atau 18 inci.
Interior
Jika tampilan eksteriornya tampak asing dari model Toyota lainnya, saat masuk ke interior justru sebaliknya. Layout kabin, khususnya baris depan sangat identik dengan Corolla dan model Toyota lain generasi TNGA. Layer sentuh infotainment mendominasi sisi tengah dashboard, dengan fungsi dan fitur kurang lebih sama seperti Corolla sedan. Pengemudi juga disajikan panel instrumen full digital.
Panel soft touch berlapis bahan kulit menghiasi dashboard, pintu dan konsol tengah yang bernuansa two tone. Penumpang di baris kedua tetap mendapat ventilasi AC sendiri, namun tentunya mendapatkan ruang lebih lega. Kapasitas bagasi juga pastinya lebih luas dan praktis daripada hatchback.
Mesin
Varian utama Corolla Cross hadir dengan mesin bensin 1,8 liter yang memiliki paduan tenaga 140 hp dan torsi 175 Nm. Kemudian ada juga varian hybrid, dengan mesin sama yang didukung motor listrik. Versi hybrid punya 98 hp dan 142 Nm dari mesin, serta 72 hp dan 163 Nm dari motor listrik. Total, Corolla Cross hybrid menghasilkan 170 hp dan torsi 305 Nm.
Baik versi standar maupun hybrid, dibekali transmisi CVT yang menggerakkan roda depan. Sejauh ini tidak dikatakan Corolla Cross akan memiliki varian berpenggerak AWD atau 4x4, layaknya SUV sejati. Begitu juga soal harga, Toyota baru akan merilis informasi lengkap Corolla Cross saat mulai dipasarkan di Thailand bulan ini. Mengingat debut dan produksi yang dilakukan di Thailand, besar kemungkinan kemudian Corolla Cross akan datang ke Indonesia juga.
Sumber: Carscoops, Motor1
WAHYU HARIANTONO
Featured Articles
- Latest
- Popular
Artikel yang mungkin menarik untuk Anda
Mobil Pilihan
- Latest
- Upcoming
- Popular
Updates
New cars
Drives
Review
Video
Hot Topics
Interview
Modification
Features
Community
Gear Up
Artikel Mobil dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test
Artikel Mobil dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature