Toyota Boyong Semua Line-up Terbaiknya di Telkomsel IIMS 2019

Toyota Boyong Semua Line-up Terbaiknya di Telkomsel IIMS 2019
JAKARTA, 27 April 2019 – Setelah menghadirkan line-up hybrid di hari pembukaan Telkomsel IIMS 2019, Toyota merombak boothnya. Selama Public Day yang berlangsung dari tanggal 26 April—5 Mei 2019, booth Toyota hadir dengan menampilkan produk-produk andalan dipasarkan ke konsumen.

Didominasi oleh warna hitam yang dikombinasi dengan warna merah, biru, dan chrome, Toyota hadir dengan 14 produk andalan yang menempati booth seluas 900 m2 di Hall D1 Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta.

Booth Toyota menampilkan 14 unit display product di segmen kendaraan penumpang, baik dari segmen hatchback, MPV, SUV, maupun kendaraan premium. Line-up produk yang ditampilkan antara lain AGYA, Yaris, Calya, Avanza, Kijang Innova, Rush, Fortuner, Venturer, Alphard, dan kendaraan Hybrid yang baru diluncurkan yaitu CHR Hybrid.

Khusus bagi segmen MPV yang merupakan segmen terbesar Toyota, maka akan hadir dengan line-up terlengkap sebanyak 6 unit yang terdiri dari Calya, New Avanza, New Veloz, Sienta, Kijang Innova, dan Alphard HV.

“Pada IIMS kali ini, Toyota hadir dengan zona-zona khusus untuk menampilkan produk maupun program penjualan purna jual Toyota,” kata Henry Tanoto, Vice President Director PT Toyota-Astra Motor.

Sementara Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director Toyota-Astra Motor, menambahkan keempat zona dimaksud adalah Adventure Zone yang diwakili oleh Venturer, Rush, dan Fortuner. Family Zone yang diwakili oleh Calya, Avanza, Veloz, Kijang Innova, dan Sienta. Fun to Drive Zone yang diwakili AGYA, Yaris, dan CHR.

Sementara itu, sebagai perwujudan dari Beyond Technology, pada IIMS kali ini hadir pula zona khusus bernama Hybrid Zone yang menampilkan produk-produk Hybrid Toyota yang dipasarkan di Indonesia. Selain produk-produk hybrid Toyota, juga ditampilkan Interactive Hybrid Information yang antara lain berisi informasi antara lain tentang milestones Toyota Hybrid di Indonesia, bagaimana cara kerja hybrid, maupun produk-produk Toyota Hybrid.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Toyota Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature