Sean Gelael Target Poin di Monaco

Sean Gelael Target Poin di Monaco
MONACO, 26 Mei 2017 -  Balapan F2 Series (pengganti GP2 Series) pada akhir pekan ini bakal memasuki putaran yang ketiga setelah mengawali balapan di Sakhir, Bahrain dan Barcelona, Spanyol, beberapa waktu lalu. Putaran ketiga bakal berlangsung di Monaco pada hari Sabtu (27/5) dan Minggu (28/5) dan seperti biasa menjadi supporting race balapan Formula 1.

Balapan F2 Series berlangsung sebanyak dua kali yaitu Feature Race dan Sprint Race dengan kisaran lap 30-an. Untuk menghadapi balapan di street circuit Monaco, tim Pertamina Arden yang diperkuat pembalap Indonesia Sean Gelael dan Norman Nato dari Prancis menargetkan untuk meraup poin.

Untuk menghadapi balapan,kedua pembalap yang didukung Jagonya Ayam KFC Indonesia tersebut sudah melakukan ragam persiapan seperti fisik maupun latihan simulator untuk mengenal trek. Tim sendiri sudah menyiapkan mobil yang benar-benar matang dan kompetitif sesuai dengan setingan untuk street circuit tersebut.

Sean dan Nato sudah mengenal Monaco. Pada musim lalu, dengan tim Campos Racing, Sean finis ke-13 pada Feature Race sedangkan pada Sprint Race nasibnya tidak beruntung, ia tidak dapat melanjutkan balapan karena mobilnya melintir dan menabrak pembatas.

Sedangkan Nato, yang musim lalu dengan Racing Engineering, tampil sebagai runner-up di Feature, sedangkan di Sprint ia finis keenam. “Akan sangat menyenangkan jika saya bisa naik podium lagi di sini,” ujar Nato ketika dimintai pendapatnya tentang Monaco.

Sean menilai, sirkuit Monaco memiliki tantangan yang cukup pelik karena sirkuitnya sempit sehingga sulit menyusul pembalap di depan. “Ruang yang tersedia pun terbatas dan tipis sekali. Yang pasti kami sangat bersemangat dan antusias,” ungkap Sean.

EKA ZULKARNAIN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature