Rio Haryanto ke F1, Komunitas F1 Indonesia Bergairah Lagi

Rio Haryanto ke F1, Komunitas F1 Indonesia Bergairah Lagi
JAKARTA, 17 Maret 2016 - Kehadiran Rio Haryanto di ajang Formula 1 memicu kembali kegairahan publik terhadap ajang balap jet darat tersebut. Kehadiran Rio di tim Manor Racing berkat dukungan kuat dari Pertamina mendorong mata publik pecinta motorsport ke sana.

Bagi F1 enthusiast, The Pinnacle of Motorsport ini bukanlah barang baru. Bagi mereka F1 semacam 'ritual’ yang digeluti bertahun-tahun. Bahkan di Indonesia sudah berdiri sejumlah komunitas F1 yang sangat aktif. Sebut saja F1 Indonesia, F1mania Indonesia, dan Indonesia Formula One Society (IFOS).

Anggota-anggotanya tidak hanya dari Jakarta, tapi juga tersebar sampai Bali, Surabaya dan beberapa kota lain. Komunitas-komunitas tersebut secara intensif berkomunikasi di jaringan komunikasi Whatsapp, Facebook dan jaringan medsos lainnya. Mereka saling bertukar informasi, posting gambar sampai saling melempar joke.

Yang lebih mengasyikkan lagi, mereka bahkan menggelar nonton bareng (nobar) F1 di beberapa kafe di Jakarta dan tempat-tempat lain di luar ibukota. Mereka juga kerap berombongan nonton F1 langsung di beberapa negara, seperti Malaysia, Singapura, Cina, bahkan Eropa.

“Sebelum ada Whatsapp, kami dulu aktif di mailing list (milis). Sekarang dengan adanya WA, kami lebih aktif di sana. Dulu waktu di milis, kami memiliki anggota sampai lebih dari 1.000 orang dari seluruh Indonesia,” ujar M. Wahab S, F1 enthusiast dan ‘aktivis’ F1 Indonesia. “WA kami sekarang memiliki member sekitar 100 orang, dan akan terus bertambah.”

“Para anggota komunitas F1 ini bukan hanya ngumpul waktu nobar atau nonton langsung F1, setiap ada kegiatan yang ada hubungannya dengan F1, kami juga ngumpul. Misalnya waktu Mika Hakkinen sebagai duta Johnnie Walker datang ke Jakarta. Pokoknya seru,” tambah Wahab. “Kayaknya, pada musim 2016 ini nobar F1 akan tambah seru dan ramai lagi.”

Menurut Wahab, masuknya Rio Haryanto ke F1 mendorong gairah publik. “Nonton bareng sekarang ada di mana-mana. Kami memang dulu kerap mengadakan nobar F1, di beberapa tempat tapi yang sekarang tempatnya jauh lebih banyak. Itu kan bagus bagi F1 di Indonesia. Nasionalisme Indonesia sedang terbakar sekarang ini,” ujarnya. “Ini momentum yang bagus dan mudah-mudahan bukan hanya sekadar karena ada Rio, tapi momentum itu akan terus terjaga. Dan semoga Rio mendapatkan tempat yang baik di F1 musim ini.”



EKA ZULKARNAIN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature