Rio Haryanto dan Hamilton Tercepat di FP3 GP Rusia

Rio Haryanto dan Hamilton Tercepat di FP3 GP Rusia
SOCHI, 30 April 2016 – Rio Haryanto (Manor Racing) dan Lewis Hamilton (Mercedes) menjadi pembalap tercepat dalam sesi free practice 3 GP Rusia di Sirkuit Sochi Autodorm, Sabtu (30/4). Rio menjadi pembalap tercepat di speed trap, sedankan Hamilton tercepat dalam catatan waktu 1 lap.

Rio Haryanto kembali mencatat penampilan menawan di Sochi. Ia kembali menjadi pembalap tercepat di speed trap. Ia mempu menggeber Manor MRT05 dengan kecepatan 327,7 km/jam. Catatan ini lebih baik dari Sebastian Vettel (Ferrari) pemilik rekor lap di Sochi dengan catatan 327.4 km/jam.

Namun secara keseluruhan, Rio yang melakukan 19 lap dalam FP4, berada di posisi ke-19. Ia mencatat waktu 1 menit 39.599 detik. Posisi ini lebih baik dari catatan yang dibuat pembalap asal Solo itu di FP1 dan FP2 yang berlangsung Jumat kemarin. Rio juga kembali lebih cepat dari rekan satu timnya Pascal Wehrlein. Pembalap Jerman itu berada di posisi ke-20 dengan catatan waktu 1 menit 39.663 detik.

Pembalap tercepat di FP4, tetap di pegang Hamilton. Pembalap asal Inggris itu tampil menawan di saat-saat terakhir. Ia menorehkan waktu 1 menit 36.403 detik. Hamilton melewati catatan rekannya Nico Rosberg hanya 0.068 detik.

Sementara dua pembalap Ferrari, Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen, berada di posisi ketiga dan empat. Keduanya terpaut 0.604 detik dan 1.324 detik dari Hamilton. Selanjutnya para pembalap akan melakukan babak kualifikasi yang berlangsung pukul 15.00 sore waktu setempat atau pukul 19.00 WIB.

30042016-Car-Rio-Haryanto_02

Berikut hasil free practice 3 Formula 1 Russian Grand Prix di Sochi Autodrom, Sabtu (30/4):

1. Lewis Hamilton GBR Mercedes-Mercedes 1m 36.403s
2. Nico Rosberg GER Mercedes-Mercedes 1m 36.471s
3. Sebastian Vettel GER Ferrari-Ferrari 1m 37.007s
4. Kimi Raikkonen FIN Ferrari-Ferrari 1m 37.727s
5. Felipe Massa BRZ Williams-Mercedes 1m 37.918s
6. Valtteri Bottas FIN Williams-Mercedes 1m 37.985s
7. Max Verstappen NED Toro Rosso-Ferrari 1m 38.133s
8. Jenson Button GBR McLaren-Honda 1m 38.260s
9. Carlos Sainz Jr ESP Toro Rosso-Ferrari 1m 38.465s
10. Sergio Perez MEX Force India-Mercedes 1m 38.542s
11. Daniel Ricciardo AUS Red Bull-Renault 1m 38.622s
12. Fernando Alonso ESP McLaren-Honda 1m 38.633s
13. Daniil Kvyat RUS Red Bull-Renault 1m 39.047s
14. Nico Hulkenberg GER Force India-Mercedes 1m 39.162s
15. Esteban Gutierrez MEX Haas-Ferrari 1m 39.230s
16. Kevin Magnussen DEN Renault-Renault 1m 39.238s
17. Romain Grosjean FRA Haas-Ferrari 1m 39.239s
18. Jolyon Palmer GBR Renault-Renault 1m 39.589s
19. Rio Haryanto INA Manor-Mercedes 1m 39.599s
20. Pascal Wehrlein GER Manor-Mercedes 1m 39.663s
21. Marcus Ericsson SWE Sauber-Ferrari 1m 39.740s
22. Felipe Nasr BRA Sauber-Ferrari 1m 39.898s

RAJU FEBRIAN

Berita Terkait:
Rio Haryanto Kembali Kalahkan Mercedes dan Ferrari di Speed Trap
Rio Haryanto Alami Masalah Teknis, Hanya Lakukan 8 Lap

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature