Rio Haryanto Cukup Puas dengan Penampilannya Sejauh Ini

Rio Haryanto Cukup Puas dengan Penampilannya Sejauh Ini
MADRID, 13 Mei 2016 – Pembalap Indonesia Rio Haryanto mengatakan sangat puas dengan penampilannya bersama tim Manor Racing di musim pertamanya di ajang Formula 1. Rio mengatakan ia siap menghadapi GP Spanyol di Catalunya, Minggu (15/5) besok.

“Saya merasa senang sepanjang musim tahun ini. Mulai dari awal balapan hingga saat ini saya tetap positif untuk hasil terbaik, meski masih ada masalah-masalah kecil. Saya juga sangat senang dengan pembelajaran yang saya dapatkan di setiap balapan,” kata Rio Haryanto seperti dilansir situs formula1.com.

Sepanjang musim ini, Rio Haryanto memang masih belum tampil maksimal hal tersebut banyak bersumber pada kegagalan teknis atau force major. Namun dalam beberapa kesempatan ia menunjukan kepiawaiannya di balik kemudi.

Ia membuktikan di GP Rusia dua pekan lalu. Rio selalu masuk dalam posisi tiga besar di speed trap. Pemuda asal Solo ini mengalahkan para juara dunia seperti Lewis Hamilton dan Nico Rosberg dari Mercedes serta duo Ferrari Kimi Raikkonen dan Sebastian vettel.

Dave Ryan, Racing Director Manor Racing yang sekaligus menangani Rio Haryanto berpendapat bahwa improvement-improvement yang dapat meningkatkan performa mobil dan pembalap di balapan-balapan selanjutnya.

“Kami akan memulai proses evaluasi akhir pekan ini sebelum membuat prediksi keras dan cepat tetapi kami optimis bahwa kita akan melihat tanda-tanda pertama dari kemajuan setelah banyak kerja keras oleh tim selama beberapa balapan lalu,” kata Dave Ryan.

Race di Catalunya, Barcelona sendiri akan diadakan pada dari Minggu, 15 Mei mendatang dan dimulai dengan dua sesi free practice pada Jumat pagi dan siang waktu setempat atau pukul 13.00 WIB dan 19.00 WIB.

ALVANDO NOYA

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature