Pirelli Siapkan Tiga Kompon Ban GP Jerman

Pirelli Siapkan Tiga Kompon Ban GP Jerman
HOCKENHEIM, 29 Juli 2016 - Menghadapi GP Jerman di Sirkuit Hockenheim pada weekend race nanti, 29 – 31 Juli 2016, pabrikan ban Pirelli telah memilih tiga kompon ban. Ketiganya adalah medium (warna putih), soft (kuning) dan supersoft (merah). Berdasarkan regulasi musim 2016, tim-tim F1 harus memilih satu set medium dan satu set soft untuk Hockenheim dan paling sedikit satu set di antaranya harus dipakai.

Setiap pembalap juga harus menyimpan satu set supersoft untuk sesi kualifikasi Q3. Satu set ban ini akan dikembalikan ke Pirelli setelah Q3 bagi para pembalap yang mampu tembus 10 besar, tapi pembalap lainnya bisa memakainya untuk balapan.

Tim Ferrari adalah tim yang memilih karet warna merah terbanyak sebanyak 9 set ban supersoft, selain tiga set soft dan satu set medium. Sama dengan pemilihan ban Ferrari waktu menghadapi GP Hungaria. (Baca: Hockenheim, Balapan di Tengah Hutan Pinus)

Bandingkan dengan Red Bull yang memilih 8 set warna merah, empat set warna kuning dan satu set medium. Force India menjadi satu-satunya tim yang memilih lebih dari satu set medium, yaitu sebanyak tiga set selain 4 set soft dan enam set supersoft.

Berikut ini adalah daftar kompon ban yang dipilih oleh para pembalap F1 di GP Jerman nanti.

29072016-Car-F1-Pirelli_02

EKA ZULKARNAIN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature