Perlukah Menggoyangkan Mobil Ketika Mengisi BBM?

SPBU Pertamina
JAKARTA, 7 Oktober 2017 - Setiap pemilik kendaraan bermotor pasti mengisi bahan bakar kendaraan mereka agar kendaraan mereka bisa jalan. Jika anda memperhatikan sekeliling ketika anda mengisi bahan bakar di SPBU, anda akan mengetahui kalau ada kejadian unik.

Sadar atau tidak, anda akan melihat kondisi dimana seseorang menggoyangkan mobilnya ketika mengisi bahan bakar. Berdasarkan pemaparan dari orang orang yang melakukan hal tersebut ketika mengisi bbm, hal tersebut dilakukan agar bensin masuk ke tangki lebih rata dan dapat mengeluarkan udara yang terjebak didalam tangki bbm. Sebenarnya, perlukah mobil di goyang-goyangkan ketika mengisi bahan bakar?

Anjar Rosjadi selaku Executive Coordinator Technical Service Division Astra Daihatsu Motor (ADM) pun angkat bicara mengenai fenomena tersebut. “Sejatinya, jalur pengisian bahan bakar mobil ke tangki BBM sudah didesain sedemikian rupa.”

“Ketika mengisi BBM, cairan yang masuk kedalam tangki akan otomatis menempati setiap ruang yang ada didalam tangki. Termasuk juga mengeluarkan udara yang terjebak didalam tangki bbm,” tambah Anjar.

Mungkin sadar atau tidak, ketika kita mengisi bbm full tank, nozzle akan tiba tiba berhenti ketika cairan sudah mau full ke bibir tangki, namun sebenarnya yang bikin berhenti itu adalah buih cairan berisi udara yang keluar dari dalam tangki. Cairan otomatis akan turun mengisi setiap ruang yang ada. Angin yang ada di dalam tangki pun keluar.

“Jadi kalau mengisi bbm full tank, tak perlu menggoyang goyangkan mobil. Cukup tunggu sampai cairan turun dan kemudian isi kembali sampai bibir tangki,” tutup Anjar.

TITO LISTYADI

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature