Optimalkan Layanan Tol Trans Jawa, Pertamina Siap Tambah 18 SPBU

Optimalkan Layanan Tol Trans Jawa, Pertamina Siap Tambah 18 SPBU
JAKARTA, 18 Februari 2019 – PT Pertamina (Persero) terus mengoptimalkan layanan di Tol Trans Jawa. Guna memastikan ketersediaan BBM bagi pengguna Jalan Tol Trans Jawa yang menghubungkan Merak hingga Pasuruan, Pertamina menambah 6 titik layanan BBM sementara.

Penambahan dilakukan di KM 275 A, KM 379 A, KM 391 A, KM 282 B, KM 360 B dan KM 626 A. Layanan sementara tersebut melengkapi 32 SPBU yang sudah beroperasi saat ini.

Direktur Pemasaran Ritel PT Pertamina (Persero), Mas’ud Khamid mengatakan paralel dengan pengoperasian 6 SPBU tersebut, Pertamina juga membangun SPBU permanen di 18 lokasi, yang direncanakan selesai sebelum saat puncak mudik lebaran 2019. Dengan demikian pengguna jalan tol tidak perlu khawatir dengan ketersediaan BBM di sepanjang Tol Trans Jawa.

“Pertamina akan terus memberikan pelayanan terbaik, termasuk di sepanjang jalur tol Trans Jawa dengan mengoptimalkan SPBU yang ada, dan membangun SPBU baru,” terang Mas’ud dalam keterangannya.

Rencana penambahan titik SPBU di Jalur Tol yang akan dibangun pada tahun 2019 yakni KM 260 B, KM 282 B, KM 287 A ruas Pejagan – Pemalang, KM 324 A, KM 339 B, KM 344 A Pemalang – Batang, KM 360 B, KM 378 A, 360 B Semarang – Batang, KM 519 A, KM 519 B, KM 575 A, 575 B Solo – Ngawi, KM 626 A, KM 626 B Ngawi – Kertosono, KM 725 A Surabaya – Mojokerto, KM 64 A dan KM 64 B Gempol – Pasuruan.

Lebih lanjut Mas’ud mengatakan layanan BBM tambahan ini beroperasi dari jam 06.00 WIB pagi hingga jam 20.00 WIB malam setiap hari mulai tanggal 17 Februari 2019. Lokasi-lokasi ini menyediakan produk BBM diantaranya Pertamax, Biosolar, Dexlite dan Pertamina Dex.

“Layanan BBM yang kami siapkan di ruas tol trans jawa ini merupakan salah satu wujud untuk dapat memberikan layanan yang terbaik untuk masyarakat sehingga nantinya masyarakat lebih mudah mendapatkan akses mendapatkan BBM,” ujarnya.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature