New Corvette Grand Sport, Harta Karun di Geneva

New Corvette Grand Sport, Harta Karun di Geneva
GENEVA, 6 Maret 2016 -- Setelah dimulainya ajang Geneva Motor Show 2016, banyak pabrikan mobil yang melakukan debut contohnya Bugatti Chiron yang menjadi primadona. Namun dari banyaknya mobil yang diluncurkan ada satu yang cukup menarik perhatian. Mobil tersebut asal Amerika yaitu Chevrolet. Chevrolet membawa Corvette terbaru mereka yaitu New Corvette Grand Sport.

Mobil ini bagaikan sebuah harta karun di ajang tersebut. Pasalnya mobil yang tampil dengan banyak ubahan tersebut tak banyak gembar gembornya. Corvette Grand Sport langsung hadir menghiasi jajaran mobil super di Geneva.

Tampilannya memang langsung membuat mata melirik. Dengan warna silver gelap, tampilan Corvette menunjukkan aura sport yang kental sejak dari grille, lampu, hingga samping dan belakang.

New Corvette Grand Sport ini menggunakan basic dari Corvette Z06 namun dengan beberapa ubahan yang meningkatkan performanya. Bagian yang diupgrade antara lain sasis, sistem pendinginan, dan performance technologies.

Selain itu, Corvette menyematkan beberapa performance pack yang ada pada Z07. Intinya adalah New Corvette Grand Sport merupakan Z06 yang memiliki tenaga 460 hp dengan dry-sump LT1 V8. Mobil ini tersedia dalam 2 pilihan transmisi yaitu manual 7-kecepatan dan transmisi otomatis 8-kecepatan.

“Kami tidak menahan New Corvette Grand Sport. Untuk pertama kalinya konsumen dapat menggunakan Grand Sport yang telah dilengkapi dengan performance pack dari Z07. Paket tersebut meliputi rem carbon-ceramic, ban musim panas dari Michelin Sport Cup 2, dan paket aerodinamika yang menggunakan bahan serat karbon untuk memberikan downforce yang lebih baik,” ujar Tadge Juechter, Chief Engineer Corvette.



TITO LISTYADI

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature