Mobil Listrik Volkswagen Pecahkan Rekor Tercepat di Pikes Peak

Mobil Listrik Volkswagen Pecahkan Rekor Tercepat di Pikes Peak
PIKES PEAK, 26 Juni 2018 – Mobil balap listrik kali ini berhasil menjadi pemecah rekor baru di Pikes Peak International Hillclimb 2018, yakni oleh Volkswagen I.D. R Pikes Peak. Tidak main-main, mobil ini berhasil mengalahkan rekor sebelumnya dengan unggul 16 detik.

Prototipe mobil balap listrik Volkswagen ini dikemudikan oleh Romain Dumas, untuk mencatat rekor waktu 7 menit 57,148 detik dan mengalahkan rekor sebelumnya milik Sebastien Loeb dengan Peugeot T16 Pikes Peak di tahun 2013.

Kombinasi Dumas dan Volkswagen praktis langsung menjadi raja baru di kelas Unlimited, melibas trek mendaki gunung sepanjang 19,99 kilometer dengan jumlah 156 tikungan. I.D. R Pikes Peak sendiri memiliki tenaga 670 hp dan torsi 650 Nm dari motor listriknya.



Desain body streamline milik I.D. R Pikes Peak dipadukan dengan sayap berukuran sangat besar di bagian belakang, demi menjamin downforce terbaik menjaga mobil tetap menempel di jalan.

Selain rekor keseluruhan, Dumas juga berhasil mematahkan rekor Pikes Peak untuk mobil listrik yang sebelumnya dipegang oleh Rhys Millen dengan mobile O PP100 di tahun 2016.



“Ini hari yang fantastis bagi Volkswagen dan satu, yang kami sangat bangga. I.D. R Pikes Peak adalah mobil paling inovatif dan kompleks yang pernah dikembangkan oleh Volkswagen Motorsport,” kata direktur Volkswagen Motorsport, Sven Smeets.

Selain memecahkan rekor, Volkswagen juga berkomitmen menjaga lingkungan tetap bersih selama ajang ini, dengan memanfaatkan gliserin sebagai bahan bakar generator pengisi baterai I.D. R Pikes Peak. Material ini dapat menjadi alternatif biodiesel yang tidak menghasilkan asap dan residu berbahaya.



WAHYU HARIANTONO

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature