MINI Indonesia Buka Service Facility di Surabaya

MINI Indonesia Buka Service Facility di Surabaya
SURABAYA, 19 Oktober 2015 – MINI menambah jangkauan layanannya dengan meresmikan MINI Service Facility di Surabaya, Jawa Timur. Berada di bawah PT Maxindo International Nusantara Indah selaku mitra eksklusif MINI di Indonesia, fasilitas ini memberikan pelayanan purna jual (perawatan dan perbaikan kendaraan), penjualan aksesoris dan suku cadang orisinil MINI.

MINI Showroom di Surabaya sudah diresmikan pada Juni 2014 lalu dan mendapat sambutan cukup baik. Karen Lim, Presiden Direktur BMW Group Indonesia percaya bahwa peresmian fasilitas pelayanan resmi MINI di Surabaya ini merupakan langkah strategis dalam memperluas jangkauan di Jawa Timur.

Joe Surya, Presiden Direktur PT. Maxindo International Nusantara Indah mengatakan fasilitas ini menghabiskan investasi sejumlah Rp 21 milyar sekitar 1,3 juta euro. “Maxindo bekerja sama dengan MINI Indonesia akan terus berikan layanan terbaik bagi para penggemar MINI dan perkuat pasar MINI di Surabaya,” kata Joe Surya.

Selama masa promosi, MINI Service Facility Surabaya menawarkan tambahan potongan harga untuk produk MINI Lifestyle yaitu 5% untuk pembelian pertama, 10% untuk pembelian kedua, dan 15% untuk pembelian ketiga, serta potongan harga hingga 80% untuk beberapa produk MINI Lifestyle tertentu. Sementara, untuk suku cadang orisinil, MINI Service Facility menawarkan potongan harga 5%, dan pemeriksaan kendaraan tanpa biaya.

MINI Service Facility Surabaya
Alamat: Jalan Arjuna No. 115, Surabaya
Jam Operasional: Senin hingga Jumat pukul 08.30 – 16.30 WIB dan Sabtu dari pukul 08.30 – 15.00 WIB



RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature