Langgar Bendera Kuning, Sergio Perez Dihukum 8 Grid

Langgar Bendera Kuning, Sergio Perez Dihukum 8 Grid
SINGAPURA, 18 September 2016 – Sergio Perez (Force India) harus menerima hukuman turun 8 grid pada GP Singapura hari ini, Minggu (18/9). Hukuman ini ia dapatkan setelah dinyatakan bersalah atas dua pelanggaran mengabaikan bendera kuning pada babak kualifikasi di Marina Bay Street Circuit.

Pembalap asal Meksiko itu merupakan salah satu pembalap yang ikut dalam Q2. Saat itu pembalap Haas Romain Grosjean menabrak dinding di Turn 10, yang memicu dkibarkannya bendera kuning. Perez memutuskan untuk terus melakukan putaran dan mendapatkan posisi P10.

Stewards mengumumkan pembalap Force India itu melakukan dua kesalahan. Ia dianggap tidak melambat meski sudah mendapat peringatan. Kesalahan ini membuat ia dihukum lima grid.

Selain itu, Perez juga melakukan overtake terhadap Esteban Gutierrez (Haas) saat masih ada bendera kuning. Hal ini membuat ia mendapat hukuman tambahan tiga grid.

"Pengemudi mobil 11 gagal mengurangi kecepatan secara signifikan dan bersiaplah untuk mengubah arah atau berhenti seperti yang disyaratkan oleh Art2.4.5.1 (b) ketika bendera kuning melambai pada Turn 9 dan 10," bunyi pernyataan steward yang dilansir formula1.com.

Dengan demikian Valtteri Bottas (Williams) akan mengisi posisi P10 sementara akan start di P18.

RAJU FEBRIAN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature