IIMS 2018 Dikunjungi Lebih dari 118 Ribu Orang dalam 3 Hari

IIMS 2018 Dikunjungi Lebih dari 118 Ribu Orang dalam 3 Hari
JAKARTA, 23 April 2018 – Ajang pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 sudah berlangsung selama 5 hari, sejak dibuka Kamis, 19 April 2018 lalu. Pameran yang dilangsungkan di arena JIExpo, Kemayoran, Jakarta, 19-29 April 2018 ini tetap menyita penggemar otomotif.

Catatan Dyandra Promosindo sebagai penyelenggara, selama 3 hari, hingga Sabtu (21/4) kemarin, tercatat jumlah pengunjung sudah mencapai angka 118,912 orang. Angka ini akan bertambah banyak mengingat akhir pekan jumlah pengunjung jauh lebih banyak.

“Luar biasa. Jumlah pengunjung IIMS 2018 membeludak. Mungkin rekor jumlah visitor per hari selama 4 tahun terakhir. Terima kasih Tuhan, terima kasih semua teman-teman media yang sudah banyak membantu,” kata Hendra Noor Saleh, Direktur Dyandra Promosindo yang juga Project Director IIMS 2018 kepada Carvaganza.

IIMS 2018 diikuti oleh 38 merek kendaraan dan lebih dari 350 perusahaan. Dyandra Promosindo menargetkan 525.000 pengunjung dengan target transaksi mencapai Rp 3,3 triliun. Seluruh area JIExpo mulai dari Hall A, Hall B, Hall C, Hall D, Hall C3 hingga outdoor area seluas 105.000 m2 digunakan untuk perhelatan tahunan ini.

Berbagai kemudahan diberikan panitia pada pengunjung. Selain tiket digital yang dapat dibeli melalui Bukalapak, pengunjung dapat menikmati fasilitas free shuttle bus di 11 mall di Jabodetabek dan VIP shuttle car yang menggunakan DFSK Glory 500 di 4 mall sekitar Jakarta.

IIMS 2018 dibuka setiap hari mulai pukul 11.00 – 21.00 WIB (hari kerja) dan 10.00 – 21.00 (hari libur). Dyandra Promosindo menyediaan 3 kategori tiket yaitu Weekdays Experience (Senin – Kamis) seharga Rp 50.000, Weekends Experience (Jumat – Minggu) seharga Rp 70.000, serta Infinite Experience yang berlaku selama 11 hari penyelenggaraan dengan harga Rp 300.000.

Jumlah Pengunjung IIMS 2018

1. 19 April 2018 = 24,379
2. 20 April 2018 = 35,882
3. 21 April 2018 = 58,651
Total = 118,912

EKA ZULKARNAIN

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature