Hyundai Kona, Not Just a Wrap of Beauty

Hyundai Kona, Not Just a Wrap of Beauty
Trend SUV yang telah berlangsung dalam beberapa tahun terakhir tampaknya terus dipelihara oleh Hyundai. Tengah tahun lalu, pabrikan mobil asal Korea ini memperkenalkan Hyundai Kona, anggota baru keluarga SUV mereka.

Kona sendiri diambil dari nama pantai yang indah di Big Island, Hawaii yang kerap dikunjungi para penggemar petualangan. Maka tak heran jika Hyundai memberikan garis desain agresif pada eksteriornya.

Beberapa guratan tajam tampak jelas terlihat, terutama pada tampilan bagian depan seperti lampu Daytime Running Lights (DRL) yang terpisah dengan lampu utama di bawahnya. Hyundai menyebut komposisi lampu depan ini dengan ‘Composite Lamps’ yang mengingatkan kita pada tren baru di beberapa mobil seperti Nissan Juke, Jeep Cheeroke, hingga Mitsubishi Xpander.

Bentuk grille segi enam yang disebut ‘Cascading Grille’ ini juga menampilkan identitas baru produk-produk milik Hyundai. Yang menarik, aksen perisai bermaterial plastik yang membalut beberapa bagian mobil seperti lampu utama, fender, side skirt dan lampu belakang menjadikan Kona seakan siap menghadapi beragam medan sesuai dengan takdirnya sebagai sebuah SUV.



Bagian interior terlihat lapang berkat tarikan garis horisontal dan sunroof. Layout di dalam kabin juga dirancang dengan tata letak yang sederhana sesuai dengan karakter SUV petualang yang mengedepankan kepraktisan. Layar monitor 7 inci untuk sistem audio-video dan navigasi terletak seakan menempel di atas dashboard, seperti pada mobil premium.

Sebagai sumber tenaga, Hyundai menyediakan pilihan mesin bensin dan diesel. Mesin bensin 4-silinder berkapasitas 2,0 liter dengan output tenaga 149 PS dan torsi puncak 179 Nm pada 4.500 rpm. Dipasangkan dengan transmisi otomatis 6-kecepatan, Kona bermesin ini dapat berakselerasi 0-100 km/jam dalam 10 detik dengan kecepatan maksimal 194 km/jam.



Untuk varian diesel, Hyundai menyediakan mesin Gamma 1.6T-GDI dengan turbocharger yang mampu menghasilkan tenaga puncak 177 PS dan torsi istimewa hingga 265 Nm yang bisa diraih antara 1.500 hingga 4.500 rpm. Dipasangkan dengan transmisi 7-kecepatan berkopling ganda, Kona ini mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam 7,7 detik dan kecepatan maksimal mencapai 210 km/jam.

Chassis SUV terbaru yang dikembangkan Hyundai direkayasa agar cukup kaku, dipadukan dengan bodinya yang ringan menghasilkan performa berkendara yang dinamis dan kenyamanan pengendaraan. Platform ini menghasilkan ground clearance yang sesuai dengan karakter SUV Kona, plus sistem penggerak 4WD opsional direkayasa dengan cerdas sehingga memiliki dimensi kompak untuk menghasilkan ruang kabin yang tetap lapang.

Spesifikasi Hyundai Kona

Layout Kendaraan: Compact SUV, 4 pintu, 5 penumpang, mesin-depan, 4WD Mesin: I4 1.6 liter Turbocharger-Diesel/ 177 PS / 265 Nm @ 1.500 - 4.500 rpm Transmisi: 7-speed Kopling Ganda P x L x T: 4.165 x 1.550 x 2.070 mm Wheelbase: 2.600 mm Bobot kosong: 1.401 kg KapasitasTangki: - Rekomendasi BBM: -

BUDITYAS BANGUN BASUKI

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature