Honda Aplikasi Teknologi Mesin Hybrid F1 ke All New Honda Jazz

Honda Aplikasi Teknologi Mesin Hybrid F1 ke All New Honda Jazz
LONDON, carvaganza.com – Bagi pabrikan, dunia motorsport bisa menjadi laboratorium untuk mengembangkan teknologi mobil jalan raya. Makanya pabrikan tak segan-segan menggelontorkan biaya yang tidak sedikit untuk menjadi sponsor motorsport, salah satunya adalah menyeponsori Formula 1.

Honda adalah satu dari beberapa pabrikan yang menjadikan motorsport sebagai laboratorium riset teknologi. Honda Motor Europe Ltd. telah mengumumkan bakal mengaplikasi mesin hybrid yang diadopsi dari teknologi mobil balap untuk model terbaru All New Honda Jazz. Dan kita tahu, Honda Jazz adalah salah satu hatchback yang ‘hot’ di pasar nasional.

Mesin terbaru Honda yang dipakai pada balap Formula 1 adalah RA620H yang dipakai oleh tim Aston Martin Red Bull dan Scuderia Toro Rosso. Dengan mesin itu, kedua tim meraih tiga kali kemenangan dan enam podium di F1. Teknologi Hybrid Power Unit (PU) yang dikembangkan oleh Honda itu akan ditanamkan ke dalam system hybrid terbarunya, e:HEV yang akan dipasang di All New Honda Jazz.

Mesin Honda Formula 1 itu berkapasitas 1.600 cc, enam silinder dan internal combustion engine. Dikombinasikan dengan Energy Recovery System. Sistem hybridnya dapat mendaur ulang energi dari pengereman dan gas buang sehingga memberikan tenaga tambahan kepada mobil. Selain itu dapat mengurangi gejala lag atau kurang responsif pada kendaraan.



Yasuaki Asaki, Head of PU Development, dalam siaran pers mengatakan, “Di sepanjang balap Formula 1, tim kami dengan cermat telah mengukur berapa banyak bensin yang dikonsumsi agar dapat mengikuti ketentuan dari penyelenggara balap. Namun, ada beberapa situasi di mana kami berharap dapat menggunakan lebih banyak bahan bakar untuk meningkatkan performa, atau situasi sebaliknya di mana kami ingin menghemat lebih banyak bahan bakar, misalnya saat mobil kami sedang berjalan di belakang safety car.”

Ia menambahkan, dengan mengadopsikan teknologi hybrid yang dipakai di F1 pada mesin e:HEV, mesin bisa menghasilkan tenaga yang besar namun sangat efisien konsumsi bahan bakar. Efisiensi bahan bakar itu bisa didapat pada mode berkendara seperti apapun.

Kerja Sistem Hybrid All New Honda Jazz
Sistem hybrid e:HEV ini memiliki tiga mode kendaraan, yang mana setiap pergantian mode kendaraan  terjadi secara otomatis. Yaitu pertama EV Drive, di mana baterai lithium-ion menyalurkan energi listrik ke motor penggerak secara langsung. Kedua adalah Hybrid Drive di mana mesin bekerja dengan menyalurkan energi ke generator listrik, yang kemudian disalurkan ke motor penggerak listrik.Ketiga adalah Engine Drive, yang artinya mesin berbahan bakar bensin terhubung langsung ke roda melalui lock-up clutch dan daya gerak ditransmisikan secara langsung dari mesin ke roda.

Dalam mekanisme kerjanya, mesin hybrid e-HEV itu akan mendaur ulang energi untuk mengisi baterei.  Mesin terdiri dari dua buah komponen motor listrik yang terhubung dengan mesin 1.5L DOHC i-VTEC, sebuah baterai lithium-ion, dan sebuah transmisi fixed-gear melalui intelligent power control unit yang bekerja secara berkesinambungan untuk memberikan respon yang cepat dan halus.



Dari hasil riset Honda diperoleh fakta bahwa pada saat berkendara di daerah perkotaan, efisiensi BBM yang optimal dapat diperoleh melalui transisi di antara EV Drive dan Hybrid Drive. Sedangkan pada pengendaraan di tol, Engine Drive lebih efisien digunakan karena mobil membutuhkan dorongan tenaga yang besar untuk menambah kecepatan.

Untuk pemakaian di jalan umum biasa, mobil akan menggunakan mode Hybrid Drive karena tenaga berlebih dari mesin konvensional didaur ulang untuk mengisi daya baterei lewat generator.

All New Honda Jazz tersebut rencananya bakal dirilis akhir 2020. Kendaraan itu kini dilengkapi transmisi Electronically Controlled Continuously Variable Transmission (eCVT) dengan single-fixed gear untuk menciptakan koneksi secara langsung diantara beberapa komponen. Hal ini menghasilkan torsi yang halus dan responsif saat berakselerasi disemua mode berkendara.

EKA ZULKARNAIN

 

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Tips
  • Review
  • Artikel Feature