Hadapi PPKM Darurat, Goldenbird Sediakan Armada Layanan Kebutuhan Khusus

Goldenbird

JAKARTA, Carvaganza – Diterapkannya masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat selama 3 – 20 Juli 2021 membuat banyak pihak melakukan penyesuaian kegiatan sehari-harinya. Mobilitas untuk kebutuhan khusus menjadi hal yang tidak bisa dihindarkan. Karenanya, PT Blue Bird Tbk. memastikan kemudahan layanan mobilitas untuk masyarakat, melalui kendaraan Goldenbird.

Goldenbird memberikan kemudahan akses kepada masyarakat di wilayah PPKM Darurat, yang membutuhkan moda transportasi saat keperluan mendesak. Layanan bernama Goldenbird Special Care menjadi komitmen Blue Bird dalam membantu masyarakat mendapatkan penanganan cepat dan tepat selama masa pandemic, khususnya pada kebutuhan mendesak pemeriksaan dan penyembuhan COVID-19.

“Dalam upaya memenuhi kebutuhan masyarakat, Bluebird Group melalui armada khusus Goldenbird  Special Care kini melayani pengantaran masyarakat yang membutuhkan layanan mobilitas darurat. Layanan ini, dapat digunakan masyarakat untuk menuju dan kembali dari lokasi rujukan pelaksanaan tes COVID-19 serta lokasi rujukan perawatan,” jelas Sigit Djokosoetono, Direktur Blue Bird.

Goldenbird

Lebih lanjut dijelaskan bahwa layanan ini telah memiliki panduan protokol kesehatan yang ketat bagi pengemudi dan armada guna menjamin pengemudi dan armada dalam keadaan steril. Selain itu, armada kendaraan yang digunakan juga berbeda dengan armada untuk pemesanan reguler.

Tentunya protokol dan dibedakannya armada ini demi memastikan keamanan dan kesehatan setiap konsumen yang menggunakan jasa Goldenbird. Seluruh pengemudi sebagai garda terdepan juga telah divaksinasi dan mendapatkan proteksi menggunakan APD (alat pelindung diri) seperti hazmat, masker, dan face shield. Setiap armada yang digunakan juga menerapkan standar operasional prosedur dengan dibersihkan menyeluruh dengan disinfektan saat menuju lokasi dan kembali ke pool.

Baca Juga: Lokasi Pembatasan Mobilitas PPKM Darurat, Siap-Siap Diputar Balik

Bagi yang ingi menggunakan layanan Goldenbird Special Care ini di area Jabodetabek, bisa memesan langsung dengan menghubungi call center atau WhatsApp di 021-794-4444.

“Kami menyadari, masyarakat masih membutuhkan akses untuk memenuhi kebutuhan darurat. Oleh sebab itu, kami memastikan layanan kami tetap tersedia dalam membantu masyarakat untuk mendapatkan penanganan yang cepat dan juga tepat dalam penanganan pandemi COVID-19,” tambah Sigit.

Blue Bird berkomitmen untuk terus menghadirkan layanan yang dapat diandalkan masyarakt di masa pandemi ini. “Masa pandemi menghadirkan banyak tantangan bagi kehidupan sehari-hari. Di tengah masa yang sulit seperti ini, Bluebird Group akan terus beroperasi dan menjadi andalan masyarakat Indonesia,” tutup Sigit.
WAHYU HARIANTONO

Baca Juga: Kepolisian Bangun 407 titik Penyekatan di Jawa – Bali dan Patroli Hingga Ke RT/RW

Featured Articles

Read All

Artikel yang mungkin menarik untuk Anda

Mobil Toyota Pilihan

  • Upcoming

Updates

Artikel lainnya

New cars

Artikel lainnya

Drives

Artikel lainnya

Review

Artikel lainnya

Video

Artikel lainnya

Hot Topics

Artikel lainnya

Interview

Artikel lainnya

Modification

Artikel lainnya

Features

Artikel lainnya

Community

Artikel lainnya

Gear Up

Artikel lainnya

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test

Artikel Mobil dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature